Investasi
Selasa, 12 April 2022 21:37 WIB
Penulis:Nila Ertina
PALEMBANG, WongKito.co - Sebanyak 400.000 warga Palembang akan segera menerima jatah bantuan tunai langsung (BLT) minyak goreng.
"Kami belum menerima petunjuk teknis terkait dengan pendistribusian minyak goreng tersebut," kata Kepala Dinas Sosial Palembang Heri Aprian, Selasa (12/4/2022).
Menurut dia data penerima BLT minyak goreng tersebut diperoleh berdasarkan daftar Program Bantuan Pangan Non Tunai (BNPT) terbaru yang selama ini secafa rutin menerima program pemerintah.
Baca Juga:
Namun, untuk ketentuan penerima data pastinya tetap dari pemerintah pusat, tambah dia.
Heri menjelaskan sesuai dengan sosialisasi yang diterima dari Kementerian Sosial, penerima BLT minyak goreng mendapat jatah Rp100.000 per bulan dan berlangsung selama tiga bulan.
"Untuk kepastian teknis kekinian tentunya masih menunggu petunjuk pasti dari pemerintah pusat," kata dia.(*)