Sabtu, 26 April 2025 10:12 WIB
Penulis:Nila Ertina
PALEMBANG, WongKito.co – Festival Produk UMKM Syariah yang diselenggarakan oleh Bank Indonesia berlangsung pada 25–27 April 2025 di Palembang Indah Mal (PIM). Sebanyak 28 peserta mengikuti ajang tersebut, salah satunya menawarkan madu hutan asli Bumi Sriwijaya.
Pemilik usaha Madu Hutan Asli Sriwijaya, Fauziah (44) mengatakan pada pameran kali ini ia menawarkan produk andalan mereka dengan harga bervariasi.
"Kami menjual dengan ukuran berat yang beragam, mulai dari 150 gram dibanderol Rp 35 ribu dan yang termahal 1.300 gram dipatok harga Rp 270 ribu," katanya dibincangi, Jumat (26/4/2025)
Baca Juga:
Ia mengaku sangat senang berkesempatan memamerkan madu asli dari hutan di Sumatera Selatan.
"Bagi masyarakat yang belum sempat datang ke festival bisa membeli secara online melalui WhatsApp 081373705454, Facebook Fauziah Machmud, Instagram @madu_sriwijaya, dan Tokopedia aneka sriwijaya," ujar Fauziah.
Andi (30), salah satu pengunjung yang baru pertama kali membeli, mengaku puas. “Saya baru pertama kali coba madu hutan ini, dan rasanya benar-benar alami dan enak. Pasti akan beli lagi,” ujarnya.
Baca Juga:
Selain itu, dari gerai Eco Print Patera milik Resmini (41) juga tak kalah menarik perhatian. Produk kriya kain ini menggunakan teknik eco print yang mengandalkan motif dari daun asli dan pewarna alami. Produk yang ditawarkan berupa tas dan pakaian dengan harga mulai dari Rp 150.000 hingga lebih dari Rp1.000.000.
"Produk kami juga bisa dibeli online melalui WhatsApp di 0821 8673 1666, Instagram @patera.ecoprint, serta website www.patera.id. Untuk offline, kami juga ada di PTC,” jelas Resmini.
Dita (25), salah satu pembeli produk Patera, mengatakan, Ini pertama kalinya saya beli tas eco print, dan saya suka banget dengan desainnya yang natural dan unik, kata dia.(Malik)