Rabu, 24 April 2024 18:55 WIB
Penulis:Susilawati
PALEMBANG, WongKito.co, - Mantan Gubernur Sumatera Selatan Herman Deru pertama kali mengambil formulir pendaftaran bakal calon gubernur di DPD Partai Demokrat Sumsel yang baru dibuka pada hari ini Rabu (24/4/2024).
Herman Deru diwakilkan Ketua Tim Alfrenzi Pangarbesi, disambut langsung Ketua DPD Partai Demokrat Sumatera Selatan, Cik Ujang, saat mengambil pendaftaran bakal calon Gubernur Sumsel di DPD partai Demokrat Sumsel.
Menurut Alfrenzi Panggarbesi, mereka diutus secara resmi dengan surat kuasa untuk mengambil formulir pendaftaran bakal calon Gubernur Sumsel.
Baca juga:
"Herman Deru mengutus kami dan memberi kuasa untuk segera mendaftarkan diri ke Partai Demokrat Sumsel. Kami tahu persis bahwa Partai Demokrat adalah satu partai yang punya kekuatan yang telah teruji, baik secara nasional maupun di tingkat daerah," tuturnya pula.
Ia mengatakan, pihaknya sudah siap mengikuti mekanisme internal dari prosedural yang sudah ditetapkan Partai Demokrat. Kemudian, sangat berharap Partai Demokrat memberikan dukungan pada pelaksanaan Pilkada tahun 2024 ini.
"Kami optimistis Demokrat akan mendukung Herman Deru, karena memang sudah ada kedekatan dan sinergi dengan Demokrat selama ini," ujarnya pula.
Sementara, Ketua DPD Partai Demokrat Sumsel, Cik Ujang menjelaskan, penjaringan Balongub dan Wagub Sumsel dari partai Demokrat mulai dibuka hari ini hingga 20 Mei mendatang.
"Kami secara resmi mulai membuka tahapan penjaringan dan berharap agar kawan-kawan dapat menerima dan melayani pendaftar dengan baik," ujarnya.
Pembukaan penjaringan bakal calon kepala daerah di Partai Demokrat digelar serentak, 24 April hingga 20 Mei 2024 mendatang, katanya menambahkan.