Legislator Sumsel Sambangi Dispora Terkait Kesiapan Tuan Rumah U-20 di Indonesia

Rabu, 08 Maret 2023 19:47 WIB

Penulis:Susilawati

Reses
Ketua DPRD Sumsel Hj RA Anita Noeringhati yang juga Koordinator reses daerah pemilihan Sumsel I Kota Palembang ketika melakukan reses tahap satu ke dinas pemuda dan olahraga provinsi Sumatera Selatan, Rabu (8/3) (Susila/WongKito.co)

PALEMBANG, WongKito.co, - Ketua dan anggota DPRD Sumsel menyambangi kantor dinas pemuda dan olahraga provinsi setempat guna mengetahui sejauh mana kesiapan untuk menjadi tuan rumah pertandingan Piala Dunia U-20 di Indonesia.

"Kunjungan kita ke dinas terkait untuk  mengetahui kesiapan Sumsel untuk menjadi tuan rumah U-20", kata Ketua DPRD Sumsel Hj RA Anita Noeringhati yang juga Koordinator reses daerah pemilihan Sumsel I Kota Palembang, Rabu ketika melakukan reses tahap satu.

Menurut dia, dari pertemuan tadi pihaknya
sudah melihat bahwa persiapan sudah bisa dikatakan sudah memadai dari sekian provinsi.

Baca juga :



"Saya sebagai Ketua DPRD menganggap bahwa fasilitas Jakabaring sport city yang dimiliki oleh Sumatera Selatan itu tidak kalah dengan fasilitas yang lain-lain sehingga kita optimis bahwa U-20 itu bisa terlaksana di Sumatera Selatan," ujarnya.

Ia juga mengharapkan, pemerintah daerah sebagai panitia daerah harus mempersiapkan terutama untuk keamanan hospitality baik keamanan baik kenyamanan baik fasilitas semuanya harus dipersiapkan dengan optimal.

"Kita sudah membuktikan pada Asian  Games, SEA games, Paralympic yang sifatnya internasional sudah pernah kita gelar di Sumatera Selatan," kata Anita Noeringhati pula.

Pada kesempatan tersebut juga hadir dari pihak terkait dengan pelaksanaan kesiapan untuk menjadi tuan rumah pertandingan Piala Dunia U-20 di Indonesia antara lain pihak Gelora Sriwijaya Jakabaring (GSJ), KONI, PSSI Sumsel, Dishub, KAI (LRT).

Selain itu anggota DPRD Sumsel tersebut juga melakukan reses tahap satu ke SMAN 1 kota Palembang.