Lindungi Obvitnas, Kilang Pertamina Plaju dan Kodam II/Sriwijaya Perkuat Sinergi

Jumat, 07 Maret 2025 19:48 WIB

Penulis:Susilawati

Pertamina
Manajemen PT Kilang Pertamina Internasional Refinery Unit III Plaju (Subholding Refining & Petrochemical) dan PT Pertamina Patra Niaga Regional Sumbagsel (Subholding Commercial & Trading) beraudiensi dengan Pangdam II/Sriwijaya Mayjen TNI Ujang Darwis di Palembang, Jumat (7/3) (Humas Kilang Pertamina Plaju/WongKito.co)

PALEMBANG, WongKito.co -  Kilang Pertamina Plaju terus memperkuat koordinasi dan sinergi bersama Kodam II/Sriwijaya sebagai salah satu pemangku kepentingan utama.

Kerjasama dan sinergi yang harmonis sangat diperlukan untuk menjaga keberlangsungan operasional dan bisnis Pertamina sebagai perusahaan yang menyuplai kebutuhan energi nasional.

Pada Jumat (7/2/2025), manajemen PT Kilang Pertamina Internasional Refinery Unit III Plaju (Subholding Refining & Petrochemical) dan PT Pertamina Patra Niaga Regional Sumbagsel (Subholding Commercial & Trading) beraudiensi dengan Pangdam II/Sriwijaya Mayjen TNI Ujang Darwis.

Baca juga:

Mayjen Ujang Darwis mengatakan, aset-aset Pertamina adalah obyek vital nasional yang harus dilindungi. Ia mengharapkan selama kepemimpinannya di Kodam II, dapat terus berkomunikasi dengan baik bersama Pertamina untuk memastikan ketahanan suplai energi di wilayah Sumbagsel.

“Kedepan, kalau ada program-program yang perlu dikolaborasikan, Kodam II siap membantu, kata dia.

Mayjen TNI Ujang Darwis didampingi Asops Kasdam II/SWJ Kolonel Inf Sumarlin Marzuki, S.E. dan Asintel Kasdam II/SWJ Kolonel Inf Yogi Muhamanto, S.H. menyambut baik langkah mewujudkan sinergitas dan koordinasi bersama Kilang Pertamina Plaju.

Sementara, General Manager PT Kilang Pertamina Internasional RU III Plaju, Hermawan Budiantoro mengungkapkan, peran Kodam II/Sriwijaya amat besar berkaitan dengan pengamanan operasional kilang yang menyokong kebutuhan energi khususnya di Sumbagsel.

“Kilang Pertamina Plaju saat ini beroperasi normal dan menyuplai ketahanan energi di Sumbagsel,” ujar Hermawan.

Hermawan mengatakan, dalam pelaksanaan pengamanan operasional, Kilang Pertamina Plaju membutuhkan peran serta TNI, hal itu pun sudah diwujudkan dengan skema Bantuan Kendali Operasi (BKO) Security yang melibatkan personil dari Markas Besar (Mabes) TNI serta Kodam II/Sriwijaya.

Ia berharap, silaturahmi dan koordinasi yang sudah berjalan dengan baik ini bisa terus berlanjut guna menciptakan iklim yang baik untuk kondusifitas industri migas & petrokimia yang dijalankan Kilang Pertamina Plaju.

Turut hadir dari Kilang Pertamina Plaju Manager HSSE Adi Firmansyah, Area Manager Communication, Relations & CSR Siti Rachmi Indahsari, Area Manager Asset Operations Yogi Prasetya, Area Manager Legal Counsel Anggi Bekkan Pinondang Harahap.