Masak Tongkol Suwir Yuk! Simak Dulu 10 Manfaat Ikan Tongkol

Selasa, 02 Januari 2024 08:02 WIB

Penulis:Nila Ertina

Masak Tongkol Suwir Yuk! Simak Dulu 10 Manfaat Ikan Tongkol
Masak Tongkol Suwir Yuk! Simak Dulu 10 Manfaat Ikan Tongkol (instagram)

PALEMBANG, WongKito.co - Ikan tongkol merupakan salah satu jenis ikan yang populer dan disukai di Indonesia, hampir setiap pasar tradisional ada yang menjual ikan jenis ini.

Tak hanya harganya yang terjangkau tetapi mengonsumsi ikan tongkol juga kaya manfaatnya untuk memenuhi nutrisi tubuh agar kesehatan tetap terjaga. Sebelum memasak ikan tongkol suwir yuk simak terlebih dahulu 10 manfaat ikan tongkol yang dikutip dari laman dkpp.bulelengkab.go.id.

1. Menjaga Kesehatan Mata

Penelitian yang dilakukan oleh John Hopkins School of Medicine mengungkapkan bahwa kandungan manfaat omega 3 yang terdapat pada ikan tongkol ini, dapat mengurangi risiko mengalami AMD (Age Macular Disease) atau jenis penyakit mata yang disebabkan oleh penuaan. Selain itu, kandungan omega 3 ini juga akan menurunkan angka risiko mengalami kerusakan pada mata.

2. Menyembuhkan Penyakit Rematik

Sering merasakan nyeri dan sakit akibat rematik? Selain mengonsumsi obat-obatan rematik, ternyata ikan tongkol ini juga dapat membantu dalam proses penyembuhan penyakit rematik yang di derita. Ikan tongkol dapat anda olah sesuai selera.

Baca Juga:

3. Dapat Mencegah Anemia

Ikan tongkol memiliki kandungan manfaat zat besi alami, yang dapat membantu untuk mencegah terserang anemia. Anemia yang diderita dapat memunculkan gejala-gejala seperti :

4. Mencegah Ejakulasi Dini

Ternyata, tidak hanya dagingnya yang bermanfaat bagi kesehatan tubuh, namun bagian insang dari ikan tongkol ini dapat membantu untuk mengatasi dan mencegah ejakulasi dini.

5. Meningkatkan kemampuan kognitif

Omega 3 yang tekandung dalam ikan tongkol dapat membantu mengembangkan kemampuan berpikir dan kemampuan kognitif seseorang. Selain bermanfaat bagi yang ingin meningkatkan kemampuan kognitif, dapat juga bermanfaat bagi ibu yang sedang mengandung, agar kemampuan kognitif dari bayi menjadi semakin baik.

6. Detoksifikasi hati

Kandungan selenium yang terdapat pada ikan tongkol dapat membantu organ hati untuk melakukan proses detoksifikasi atau pengeluaran racun tubuh. Selenium dapat mempercepat dan membantu proses tersebut.

7. Melindungi saluran pencernaan

Lagi-lagi, kandungan omega 3 yang terdapat pada ikan tongkol sangat bermanfaat bagi kesehatan tubuh kita. Manfaat lain omega 3 ini, adalah membantu dalam menjaga saluran pencernaan tubuh. Hal ini dapat mengurangi risiko terjadinya kanker pada organ-organ pencernaan dan juga membantu mencegah terjadinya kanker ovarium pada wanita.

8. Menjaga kesehatan jantung

Selain untuk menjaga kesehatan mata dan tubuh, kandungan omega 3 yang terdapat pada ikan tongkol, mampu menjaga kesehatan jantung anda. Kandungan omega 3 ini dapat menjaga detak jantung sehingga memperkecil kemungkinan terjadinya serangan jantung. Khasiat seperti ini juga di dapat pada :

9. Kandungan protein yang tinggi

Ya, ikan tongkol merupakan salah satu jenis ikan laut yang memiliki kandungan protein yang tinggi. Protein pada ikan tongkol sering dimanfaatkan sebagai asupan protein yang rendah lemak, biasanya sebagai pengganti manfaat daging merah. Berikut ini adalah beberapa manfaat dari protein yang terkandung di dalam ikan tongkol :

10. Mencegah terjadinya obesitas

Ikan tongkol memiliki kandungan EPA yang tinggi. EPA yang tinggi ini dapat menstimulasi munculnya hormon leptin yang dapat menghindari keinginan untuk mengonsumsi makanan yang berlebihan. Dengan menghindari konsumsi makanan yang berlebihan ini, maka akan terbantu dalam mencegah terjadinya obesitas pada diri.

Itulah 10 manfaat ikan tongkol ya lur, sekarang waktunya bersiap memasak ikan kaya nutrisini yuk. resep ikan tongkol suwir dikutip dari by @koleksiresepsj

Bumbu yang dihaluskan:
6 buah bawang merah
3 buah bawang putih
10 buah cabai rawit
5 sdm minyak goreng

Bahan:
200 gr daging ikan tongkol bakar, suwir
1 serai, memarkan
1 tomat, potong dadu
1 papan petai, belah
2 lembar daun salam
3 cabai merah keriting, iris
3 sdm air
1 sdm gula pasir
1 sdt garam
Penyedap & lada sesuai selera
6 tangkai daun kemangi, ambil daunnya

Baca Juga:

Cara membuat:
1. Tumis bumbu blender.
2. Masukkan serai, tomat, petai, daun salam, cabai merah keriting, dan air.
3. Masukkan ikan suwir, gula pasir, garam, lada dan penyedap, masak sampai mengering, koreksi rasa.
4. Matikan api, masukkan daun kemangi, aduk asal dan angkat.

Selamat memasak dan tetap sehat ya lur.(*)