Perusahaan Metaverse Indonesia Diakui oleh Forbes Disandingkan dengan Apple dan Microsoft

Kamis, 09 Desember 2021 21:18 WIB

Penulis:Nila Ertina

Perusahaan Metaverse Indonesia Diakui oleh Forbes Disandingkan dengan Apple dan Microsoft
Perusahaan Metaverse Indonesia Diakui oleh Forbes Disandingkan dengan Apple dan Microsoft (ist)

JAKARTA – Indonesia harus berbangga, salah satu perusahaan pengembangan teknologi metaverse lokal yaitu WIR Group masuk dalam jajaran nominasi “Metaverse Companies to Watch in 2022” versi majalah bisnis internasional Forbes GE.

Grup perusahaan yang telah berdiri sejak 2009 tersebut sejajar dan disandingkan dengan perusahaan raksasa teknologi dunia lainnya, seperti Apple, Microsoft hingga Facebook yang kini berubah nama menjadi Meta.

Dalam rilis yang dikeluarkan oleh Forbes GE disebutkan bahwa WIR Group merupakan perusahaan terkemuka dan pemimpin pasar dalam teknologi realita digital yakni artificial intelligence, augmented reality dan virtual reality di kawasan Asia Tenggara.

Perusahaan metaverse asal dalam negeri tersebut juga dianggap dapat menyelesaikan berbagai projek mixed reality yang merupakan gabungan dari dunia nyata dan virtual di lebih dari 20 negara termasuk platform online to online (020) bagi masyarakat di kawasan asia tenggara tersebut.

Baca Juga:

“WIR Group Membawa pengalaman metaverse kepada para pelanggan nya meski ekosistem dari metaverse itu sendiri masih belum sepenuhnya terbentuk” tulis Forbes dalam rilis tersebut.

Selain itu, perusahaan yang merupakan singkatan dari We Indonesians Rock, Rise and Rule ini juga dianggap telah berhasil memberikan sebuah langkah kepastian dalam memberikan solusi-solusi yang relevan dan dapat diaplikasikan untuk para pengguna nya saat ini.

Di samping itu, WIR Group sendiri juga diketahui telah menorehkan sejumlah prestasi di taraf internasional, di antaranya memiliki lima paten dalam teknologi augmented reality yang terdaftar di forum kekayaan intelektual global (World Intellectual Property Organization/WIPO) yang mencakup 154 negara di seluruh belahan dunia.

Berbagai prestasi dan torehan yang di raih tersebut juga mendapatkan sejumlah perhatian dan dukungan dari pemerintah, salah satunya disampaikan oleh Menteri Kominfo Johnny G Plate yang turut menyampaikan kebanggaan nya tersebut dan mengaku terus berkoordinasi dengan WIR Group untuk saling memutakhirkan perihal perkembangan dari sisi inovasi dan regulasi.

Apa sih Metaverse ?

Seperti yang disebutkan bahwa WIR Group merupakan perusahaan pengembangan teknologi dari metaverse, namun beberapa dari kita saat ini masih merasa asing dengan istilah tersebut dan belum mengetahui apa sebenarnya metaverse itu sendiri.

Dijelaskan oleh pemilik aplikasi facebook sekaligus Chief Executive Officer (CEO) dari Meta.inc Mark Zuckerberg, metaverse adalah kondisis dimana nantinya seluruh aktivitas dan hal-hal lainnya dapat saling terhubung ke dalam sebuah dunia yang virtual.

Lebih lanjut Mark menjelaskan metaverse akan menjadi tempat di mana orang-orang dapat berinteraksi, bekerja, serta berkreasi melalui dunia virtual yang menjangkau satu miliar orang dalam beberapa dekade mendatang.

Tulisan ini telah tayang di www.trenasia.com oleh Muhammad Farhan Syah pada 09 Dec 2021