Kamis, 30 Desember 2021 10:11 WIB
Penulis:Redaksi Wongkito
JAKARTA, WongKito.co, - Hari ini merupakan perdagangan terakhir Bursa Efek Indonesia (BEI) di tahun 2021. Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) diperkirakan ditutup pada zona hijau pada perdagangan Kamis, 30 Desember 2021.
Analis NH Korindo Sekuritas Indonesia, Dimas Pratama mengatakan indeks S&P 500 dan Dow Jones kembali mencetak rekor penutupan baru pada perdagangan Rabu, 29 Desember 2021.
Menurut dia, investor terlihat cukup optimistis dengan rendahnya tingkat hospitalisasi yang diakibatkan COVID-19 varian Omicron, meski jumlah kasusnya meningkat tajam.
Baca Juga :
"Di sisi lain, harga minyak mentah terpantau stabil pasca laporan menunjukkan stok Amerika Serikat turun sebanyak 3,1 juta barel minggu lalu," ujarnya melalui riset yang diterima Kamis, 30 Desember 2021.
Dari bursa domestik, IHSG berhasil kembali ditutup di level 6.600 dengan kenaikan tipis 0,04% kemarin. Dimas menilai, minimnya sentimen positif baru menyebabkan pelaku pasar masih cenderung berhati-hati di periode yang umumnya identik dengan aksi window dressing.
"Memasuki hari terakhir perdagangan di 2021, IHSG berpeluang untuk kembali bergerak menguat dengan proyeksi rentang pergerakan di 6.580 - 6.700," tambahnya.
MLPL
BUY
TP 430
CL 360
BMRI
BUY
TP 7350
CL 7050
BUKA
ACCUM BUY
TP 550
CL 440
MIKA
BUY
TP 2440
CL 2200
Tulisan ini telah tayang di www.trenasia.com oleh Drean Muhyil Ihsan pada 30 Dec 2021