Simak ini Spesifikasi Samsung Galaxy A54 yang Baru Diluncurkan

Jumat, 17 Maret 2023 07:06 WIB

Penulis:Nila Ertina

Simak ini Spesifikasi Samsung Galaxy A54 yang Baru Diluncurkan
Simak ini Spesifikasi Samsung Galaxy A54 yang Baru Diluncurkan (samsung.com)

PALEMBANG, WongKito.co - Samsung baru saja meluncurkan, Galaxy A54 di Indonesia, Kamis (16/3/2023).

HP yang masuk kategori premium atau kelas menengah ini sedang ramai dicari warganet, sehingga menjadi trending.

Lalu apa saja spesifikasi HP yang digadang-gadang akan diminati banyak penguna Samsung, mengutip dari laman samsung.com berikut ini bocorannya ya.

Peminat Samsung Galaxy A54 bisa memilih empat warna yaitu awesame lime, awesame black, awesame violet dan awesame white.

Sedangkan desain Galaxy A54 diketahui mengalami sejumlah perubahan yaitu mirip HP flagship Galaxy S23. Dimana bagian punggung, tak ada lagi modul kamera khusus untuk meletakkan kamera.

Baca Juga:

Tiga kamera Galaxy A54 disusun ke bawah dan menyatu dengan badan HP, sama seperti Galaxy S23.

Bukan cuma itu, bahan punggung Galaxy A54 juga terbuat dari kaca, bukan plastik seperti kebanyakan HP di kelas menengah.

Galaxy A54 memiliki layar 6,4 inci berjenis AMOLED dengan resolusi FHD+ dan refresh rate 120Hz ala HP premium. Tingkat kecerahannya mentok di 1.000 nits.

Layar tersebut dilengkapi dengan punch hole atau istilah Samsung 'Infinity-O' untuk meletakkan kamera selfie 32MP.

Untuk sektor fotografi bagian belakang, Galaxy A54 mengusung konfigurasi 3 kamera (triple camera). Masing-masing beresolusi 50MP (f/1.8), 12MP (ultrawide, f/2.2), dan 5MP (macro, f/2.2).

Besaran piksel kamera utamanya memang menurun dari Galaxy A53 keluaran tahun lalu dengan sensor beresolusi 64MP. Namun, jenis sensornya mengandalkan Sony IMX766 yang lebih jumbo dengan ukuran 1/5.6 inci.

Baca Juga:

Kamera 50MP ini juga dilengkapi penstabilan gambar (OIS) yang lebih mumpuni, yakni 1,5 derajat. Tangkapan foto dan perekaman video diklaim lebih stabil.

Kemudian, Galaxy A54 memakai chipset Exynos 1380 dengan fabrikasi 5nm. Dibandingkan dengan yang dipakai sebelumnya, ada peningkatan CPU 20% dan GPU 26%.

Kapasitas RAM-nya 8GB dan dipadukan dengan pilihan memori 128GB/256GB. Jika masih kurang, pengguna bisa menambah memori eksternal hingga 1TB melalui slot microSD yang tersedia.

Galaxy A54 memiliki baterai 5.000mAh dengan fitur pengisian daya cepat (fast charging) 25W. Sistem operasinya pakai One UI 5.1 teranyar berbasis Android 13.

HP ini sudah mendukung jaringan 5G, ketahanan debu/air bersertifikasi IP67, speaker Dolby Atmos, dan USB-C.

Harga dan Ketersediaan Galaxy A54 di Indonesia, dibanderol 8GB/128GB Rp 5.999.000 dan 8GB/256GB Rp 6.399.000.(*)