Selasa, 29 Maret 2022 12:03 WIB
Penulis:Redaksi Wongkito
JAKARTA – Bitcoin beserta aset-aset kripto berkapitalisasi pasar terbesar (big cap) lainnya masih bertahan di zona hijau berdasarkan pantauan Coin Market Cap, Selasa, 29 Maret 2022 pukul 11.10 WIB. Sementara itu, aset kripto Waves meroket hingga melebihi 48%.
Dalam 24 jam terakhir, Bitcoin (BTC) mencatat kenaikan 0,74% dan saat ini menduduki harga US$47.355 atau setara dengan Rp680,01 juta dalam asumsi kurs Rp14.360 perdollar AS.
Kemudian, di peringkat kedua, Ethereum (ETH) naik 1,89% ke posisi US$3.373 (Rp48,4 juta) sementara Tether (USDT) di peringkat ketiga berada di posisi stagnan dengan harga US$1 (Rp14.360).
Baca Juga :
Binance Coin (BNB) di peringkat keempat mengalami kenaikan 0,24% ke level US$432,58 (Rp6,21 juta). Di peringkat kelima, USD Coin (USDC) turun 0,02% ke harga US$0,9997 (Rp14.355).
Selanjutnya, di peringkat keenam, XRP naik 0,2% dan menyentuh harga US$0,8716 (Rp12.516), diikuti oleh Cardano (ADA) di peringkat ketujuh yang naik 1,9% dan saat ini berada di level US$1,2 (Rp17.232).
Terra (LUNA) di peringkat kedelapan menjadi aset kripto dengan performa terbaik di jajaran 10 besar dengan kenaikan 8,6%. Saat ini, LUNA menempati harga US$103,2 (Rp1,48 juta).
Solana (SOL) di peringkat kesembilan mengalami kenaikan 2,33% ke harga US$108,92 (Rp1,56 juta), dan Avalanche (AVAX) di peringkat kesepuluh naik 2,64% ke level US$93,9 (Rp1,34 juta).
Waves masuk ke jajaran 5 top gainers di peringkat pertama dengan kenaikan 48,31% dan saat ini menduduki harga US$47,73 (Rp685.402).
Selanjutnya, aset yang mendampingi Waves di daftar lima aset dengan performa terbaik hari ini di antaranya Gnosis (GNO) yang naik 18,18%, LUNA 8,6%, EOS 7,83%, dan Theta Network (THETA) 6,31%.
Tulisan ini telah tayang di www.trenasia.com oleh Idham Nur Indrajaya pada 29 Mar 2022