8 Cara Bijak Bersaing dengan Rekan Kerja

8 Cara Bijak Bersaing dengan Rekan Kerja (freepik.com)

PALEMBANG, WongKito.co - Bersaing sehat di lingkungan kerja tentunya menjadi kebutuhan saat ini.

Karena sesungguhnya kompetisi menjadi hal lazim dalam bekerja.

Namun, tentunya perlu cara yang elegan dan baik dalam menjalankan misi persaingan tersebut.

Baca Juga:

Berikut ini, ada delapan cara bijak bersaing dengan rekan kerja mengutip dari laman instagram @kemnaker.

1. Mengamati kelebihan dan kekurangan rekan kerja

Penting bagi Anda yang sedang berkompetisi untuk mengamati kelebihan dan kekurangan rekan kerja.

Hal itu, tentunya akan menjadi pembelajaran untuk bekerja lebih baik lagi.

2. Saling membantu tanpa merasa tersaingi

Walaupun bersaing, saling membantu tetap menjadi prioritas dalam pekerjaan.

Saling membantu juga menjadi kebaikan yang harus dijaga

3.Percaya diri pada kemampuan

Jangan pernah minder alias kurang percaya diri dalam menjalankan pekerjaan sesuai dengan kemampuan Anda.

4. Melatih bakat dan keterampilan

Teruslah melatih keterampilan sesuai dengan bidang kerja yang digeluti ya lur.


5. Berkompetisi secara sehat

Tetap menjadikan kompetisi sehat di atas segalanya menjadi nilai penting dalam bersaing, bukan melakukan  hal-hal buruk yang akan merugikan diri sendiri.

6. Hindari pelit untuk berbagi pengetahuan

Jadikan pengetahuan yang Anda miliki sebagai modal untuk terus meningkatkan kemampuan, termasuk juga rekan kerja lainnya dengan berbagi.

Baca Juga:

7. Menjadi pendengar yang baik

Jadilah pendengar yang baik saat rekan kerja ada masalah atau ketika membutuhkan kawan curhat ya lur.


8. Membangun hubungan baik dengan atasan

Bekerja optimal dan menjaga profesional dalam bekerja menjadi kunci penting dalam melakukan persaingan sehat bekerja.

Termasuk juga bagaimana membangun hubungan dengan atasan.(*)


Related Stories