Amar Sebar Dividen Interim Rp47,73 Miliar, Bank Digital Layani Segmen Ritel dan UMKM

PT Bank Amar Indonesia Tbk (AMAR). (dok. Perseroan)

JAKARTA - PT Bank Amar Indonesia Tbk (AMAR), sebagai bank digital yang melayani segmen ritel dan UMKM, baru saja mengumumkan pembagian dividen interim sebesar Rp47,73 miliar. 

Pengumuman ini didasarkan pada hasil Rapat Direksi yang telah disetujui dalam Rapat Dewan Komisaris perusahaan pada hari Senin, 29 Juli 2024. 

Langkah ini menunjukkan konsistensi Amar Bank dalam mencapai pertumbuhan yang berkelanjutan, setelah sebelumnya mencatatkan laba berturut-turut dalam dua kuartal terakhir.

Baca juga:

 

Amar Bank sebelumnya juga mencatat sejarah sebagai bank digital pertama di tahun 2024 yang membagikan dividen untuk tahun buku 2023 pada awal Juni 2024. 

Kini, bank ini kembali akan membagikan dividen interim sebesar Rp2,65 per lembar saham kepada para pemegang saham yang berhak menerimanya, dengan cum dividen di pasar reguler dan negosiasi yang akan dilakukan paling lambat pada Kamis, 8 Agustus 2024.

Vishal Tulsian, Presiden Direktur Amar Bank, menyatakan, sebagai perintis dalam perbankan digital, kami menekankan strategi kami untuk mencapai pertumbuhan yang berkelanjutan. 

Pembagian dividen interim ini mencerminkan keyakinan kami bahwa ruang untuk pertumbuhan masih sangat luas. Fokus kami pada segmen ritel dan UMKM melalui berbagai produk dan layanan unggulan telah mendukung kinerja positif kami selama dua kuartal terakhir. 

“Pembagian dividen interim ini juga merupakan bentuk komitmen kami kepada para investor dan pemegang saham bahwa kami akan terus bertumbuh secara berkelanjutan,” ujar Vishal melalui pengumuman yang diterima TrenAsia, Rabu, 31 Juli 2024. 

Berikut jadwal pembagian dividen interim yang telah dipublikasikan melalui situs web perusahaan dan Bursa Efek Indonesia:

  • Cum Dividen di Pasar Reguler dan Negosiasi: 8 Agustus 2024
  • Ex Dividen di Pasar Reguler dan Negosiasi: 9 Agustus 2024
  • Cum Dividen di Pasar Tunai: 12 Agustus 2024
  • Ex Dividen di Pasar Tunai: 13 Agustus 2024
  • Tanggal Pencatatan Pemegang Saham yang Berhak atas Dividen Interim: 12 Agustus 2024
  • Pembagian Dividen Interim: 30 Agustus 2024

Baru-baru ini, Amar Bank mengumumkan keberhasilannya mencatat laba bersih sebesar Rp 97,79 miliar pada Juni 2024, yang tumbuh 15% secara tahunan (year-on-year/yoy) di periode yang sama. 

Pencapaian ini menunjukkan kinerja solid selama pertengahan tahun 2024, yang didukung oleh peningkatan jumlah pengguna aplikasi Amar Bank Digital dan Tunaiku serta penyaluran pinjaman oleh perusahaan. 

Pendapatan operasional perusahaan juga meningkat, mencapai Rp 758,6 miliar pada Juni 2024, naik 34,32% dibandingkan dengan Juni 2023.

Kinerja cemerlang Amar Bank didukung oleh inovasi digital perusahaan, yaitu aplikasi Amar Bank Digital dan Tunaiku. Aplikasi Amar Bank Digital merupakan platform mobile-only berbasis cloud pertama di Indonesia yang mengadopsi teknologi kecerdasan buatan (Artificial Intelligence/AI) yang dipersonalisasi. 

Sementara itu, Tunaiku adalah produk fintech yang menawarkan pinjaman tanpa agunan dengan proses yang mudah dan cepat. 

Produk ini ditujukan untuk masyarakat yang underbanked dan unbanked, dengan pinjaman mulai dari Rp2 juta hingga Rp30 juta dengan tenor 6-30 bulan dan suku bunga yang kompetitif.

Tulisan ini telah tayang di www.trenasia.com oleh Idham Nur Indrajaya pada 31 Jul 2024 

Bagikan

Related Stories