Destinasi & Kuliner
Begini Resep Milk Cream Donat
PALEMBANG, WongKito.co - Milk cream donat ini rasanya enak terbuat dari tepung terigu, susu bubuk, gula pasir, susu cair, margarin dan ragi instan.
Begini resep milk cream donat yang enak seperti dikutip dari akun @Bunda Kreatif, Senin (3/11).
Bahan Donat:
- 250 gram tepung terigu protein tinggi
- 1 sdm susu bubuk (opsional tapi bikin lebih lembut)
- 1 sdt ragi instan
- 2 sdm gula pasir
- 1 butir kuning telur
- 125 ml susu cair hangat
- 30 gram margarin atau butter
- Sejumput garam
Bahan Milk Cream (Isian):
- 250 ml susu cair
- 2 sdm gula pasir (boleh tambah kalau mau lebih manis)
- 1 sdm tepung maizena
- 1 sdm tepung terigu
- 1 sdt vanilla essence
- 1 sdm butter
Cara Membuat Donat:
1. Campur tepung, gula, susu bubuk, dan ragi instan, aduk rata.
2. Tambahkan kuning telur dan susu cair hangat sedikit demi sedikit. Uleni sampai kalis.
3. Masukkan margarin dan garam, uleni lagi sampai elastis dan tidak lengket.
4. Diamkan adonan ±45 menit sampai mengembang 2x lipat.
5. Kempiskan adonan, bentuk bulat (isi bisa nanti setelah matang).
6. Diamkan lagi 15 menit, lalu goreng dengan api kecil hingga keemasan.
Cara Membuat Milk Cream:
1. Campur maizena, terigu, gula, dan sebagian susu cair. Aduk rata.
2. Panaskan sisa susu di panci hingga hangat, lalu masukkan adonan tepung tadi.
3. Masak sambil diaduk hingga mengental seperti vla.
4. Tambahkan vanilla dan butter, aduk hingga halus dan licin. Dinginkan.
Penyelesaian:
1. Setelah donat dingin, lubangi sedikit bagian samping dengan sumpit atau sedotan atau belah tengah dan oles cream
2. Masukkan milk cream ke piping bag, isi ke dalam donat.
3. Bisa ditaburi gula halus, disiram glaze, atau disajikan polos dengan isian lembut di dalamnya.
Selamat mencoba dan menikmati.

