Ragam
Berikut Ini Cara Bikin Teks Berwarna di Aplikasi WhatsApp
JAKARTA - Aplikasi WhatsApp memang saat ini menjadi aplikasi perpesanan yang populer digunakan oleh banyak orang.
Hal ini karena WhatsApp menyediakan berbagai fitur yang memudahkan penggunanya untuk berkomunikasi kepada pengguna lain.
Tidak hanya itu, di WhatsApp kita juga bisa membuat berbagai model teks seperti scrolling text atau bikin teks berwarna di Aplikasi WhatsApp.
Baca Juga :
- Yuk Intip Harga Emas Antam Hari Ini Stagnan Jadi Rp995.000 per Gram
- Islam Penerima Beasiswa SEMESTA: Anak Tukang Kerupuk Keliling yang Terpaksa Batal Kuliah di PTN
- Harga Ayam Potong di Palembang Turun, kini Dijual Rp 25 Ribu/Kg
Seperti yang diketahui, WhatsApp memiliki fitur yang dapat mengubah format tulisan, seperti tulisan tebal atau bold, miring atau italic, dan tulisan yang memiliki efek seperti dicoret.
Lalu, bagaimana cara bikin teks berwarna di Aplikasi WhatsApp? Berikut penjelasannya.
Aplikasi WhatsApp sebetulnya tidak menyediakan fitur yang dapat digunakan pengguna untuk memberikan warna berbeda pada teks yang dikirimkan.
Akan tetapi, Anda bisa melakukannya dengan menggunakan aplikasi pihak ketiga seperti Color Texting Messenger, Cool Fonts For WhatsApp And Text atau WhatsBlue Text. Meski begitu, Anda perlu memahami bahwa aplikasi ini akan menampilkan iklan.
Berikut cara mengubah warna teks atau font obrolan pada WhatsApp.
Pertama, install aplikasi pengubah warna teks chat WhatsApp seperti Color Texting Messenger, Cool Fonts For WhatsApp And Text atau WhatsBlue Text.
Kemudian ketik pesan teks di aplikasi yang sudah diinstal. Pilih gaya atau warna yang Anda inginkan.
Selanjutnya aplikasi akan menunjukkan kepada Anda berbagai opsi untuk menggunakan teks ini. Klik pada pilihan ‘WhatsApp’. Kemudian kirim pesan ke kontak di aplikasi perpesanan seperti WhatsApp.
Itu tadi cara mengubah warna text atau bikin teks berwarna di aplikasi WhatsApp. Selamat mencoba.
Tulisan ini telah tayang di www.trenasia.com oleh Justina Nur Landhiani pada 11 Aug 2022