Bikin Gyoza Goreng yang Gurih Yuk! tapi Simak Dulu Sejarah Makanan ini

Bikin Gyoza Goreng yang Gurih Yuk! tapi Simak Dulu Sejarah Makanan ini (endeustv)

PALEMBANG, WongKito.co -Menyambut akhir pekan, yuk siapkan diri untuk turun ke dapur, memasak makanan gurih dan kaya protein, salah satunya Gyoza Goreng yang gurih.

Sebelum memasak gyoza, simak dulu yuk sejarahnya makanan yang berasa gurih yang kini muda dijumpai di Indonesia, berbagai literasi mengungkapkan gyoza pertama kali oleh Zhang Zhongjing, seorang ahli pengobatan tradisional di China. Kala itu sedang terjadi musim dingin. Kemudian banyak masyarakat kurang mampu yang kedinginan hingga telinga mereka membeku.

Ia pun ingin membantu mereka, sehingga ia menciptakan makanan yang bisa meningkatkan suhu tubuh. Bahan-bahan yang digunakan saat itu adalah daging kambing muda, merica dan obat-obatan tradisional yang dibungkus di dalam lapisan tipis. Bentuknya dibuat menyerupai telinga. Ada makna di balik bentuknya tersebut, yaitu untuk mengingatkan kondisi saat itu yang membuat daun telinga beku, kering dan pecah-pecah.

Baca Juga:

Jadi demikian ya, sejarah makanan gyoza berdasarkan beragam sumber. Sekarang bikin Gyoza Goreng dengan isian ayam dan udang yang penuh, mudah dibuat dan rasanya pasti enak banget.

Resep dikutip dari laman endeustv, inilah bahan dan cara membuatnya.

Bahan:
20 lembar kulit gyoza siap pakai
1 putih telur, untuk olesan
minyak goreng

Bahan Isi:
200 g daging ayam cincang
150 g udang cincang
3 siung bawang putih, cincang halus
3 batang daun bawang cung, iris halus
3 sdm kecap asin jepang
1 cm jahe, parut
½ sdt gula pasir
½ sdt merica bubuk

Saus Gyoza:
100 ml kecap asin jepang
50 ml air
2 sdm gula pasir
1 cm jahe, memarkan

Bahan isi: Dalam wadah, campur ayam, udang, bawang putih, daun bawang, kecap asin, jahe, gula pasir, dan merica bubuk hingga rata.

Baca juga:

Ambil selembar kulit gyoza, beri 1-2 sdm adonan isi. Olesi bagian pinggir gyoza dengan putih telur, lipat setengah lingkaran. Rapatkan bagian pinggir nya sambil dilipat menyerupai renda. Lakukan kembali hingga bahan kulit dan adonan habis.

Panaskan minyak yang cukup banyak dalam wajan, goreng gyoza hingga matang dan kuning kecoklatan. Angkat, tiriskan. Sisihkan.

Saus Gyoza: Dalam panci, tuang kecap asin jepang, air, gula pasir dan jahe. Rebus hingga meletup-letup dan gula larut. Angkat, saring. Sisihkan hingga uap panasnya hilang. Sajikan Gyoza dengan saus sesuai selera.(*)


Related Stories