Efek Kenaikkan BBM, Kini Harga Tiket Bus dan Travel Disesuaikan

Efek Kenaikkan BBM, Kini Harga Tiket Bus dan Travel Disesuaikan (ist)

PALEMBANG, WongKito.co  - Kenaikkan harga Bahan Bakar Minyak (BBM) yang resmi diberlakukan, pada pukul 14.30 WIB, Sabtu (3/9/2022) berdampak pada semua lini kehidupan masyarakat Indonesia.

Salah satunya, ongkos transportasi publik yang mulai, Minggu (4/9/2022) telah memberlakukan tarif baru.

Salah seorang pegawai agen bus di Kota Palembang, Tina mengungkapkan kenaikkan tarif ongkos bus mulai berlaku hari ini.

"Hari ini, kami telah menerapkan tarif baru untuk sejumlah tujuan layanan bus," kata dia, dihubungi Minggu (4/9/2022).

Baca Juga:

Dia menjelaskan sebelumnya tarif bus eksekutif rute Palembang-Tegal-Semarang-Magelang-Yogyakarta-Kartosuro Rp 470 ribu per penumpang.

Dengan penyesuaian akibat kenaikkan  harga BBM kini tarif menjadi Rp 510 ribu per orang, ujar dia.

Begitu juga dengan layanan bus suite class rute Palembang-Jakarta-Bandung sebelumnya Rp 500 ribu menjadi Rp 535 ribu per orang.

Kenaikkan tersebut tentunya dampak dari penyesuaian tarif pascaBBM resmi diberlakukan dengan harga baru, tambah dia.

Sementara tarif travel dari Palembang ke Kota Pagar Alam juga mengalami kenaikkan Rp 20 ribu per penumpang.

"Tarif sebelumnya Rp 150 ribu kini menjadi Rp 170 ribu per penumpang," kata Ahmad salah seorang pengemudi travel.

Dia mengharapkan meskipun terjadi kenaikkan tetapi jasa travel yang digelutinya tidak berkurang peminatnya.

"Mudah-mudahan pengguna travel normal kembali, karena kini tampaknya sudah tidak adalagi pembatasan akibat pandemi," kata dia lagi.(ert)


Related Stories