Gerakan Bagikan 10 Juta Bendera Merah Putih, Pemkot Sambangi Rumah Susun

PALEMBANG – Dalam rangka memeriahkan “Gerakan Pembagian 10 Juta Bendera Merah Putih” se-Indonesia, Pemkot Palembang menyambagi sejumlah kawasan, diantaranya rumah susun di kawasan 24 Ilir, Senin (15/8/2022). (ist)

PALEMBANG – Dalam rangka memeriahkan “Gerakan Pembagian 10 Juta Bendera Merah Putih” se-Indonesia, Pemkot Palembang menyambagi sejumlah kawasan, diantaranya rumah susun di kawasan 24 Ilir, Senin (15/8/2022).

Sekretaris Daerah (Sekda) Kota Palembang Ratu Dewa mendatangi langsung warga di kawasan rumah susun dan mengetuk satu persatu rumah warga yang menempati empat lantai bangunan tersebut.

“Pascadua tahun tidak ada perayaan hari kemerdekaan RI, masyarakat sangat antusias memperingati HUT ke-77 Kemerdekaan Republik Indonesia, terlebih pasca dua tahun diserang COVID-19,” kata Dewa.

Baca Juga:

Ratu Dewa yang terlihat mengikatkan langsung bendera merah putih dibambu milik warga ini terus mengajak warga untuk memeriahkan HUT RI ke 77 tahun ini.

“Kegiatan ini meningkatkan wawasan kebangsaan kepada warga," kata dia lagi.

Ia berharap bendera tersebut segera dipasang di rumah sebagai wujud peringatan Hari Kemerdekaan Republik Indonesia tahun 2022.

Muhammad warga Rusun Blok 13 mengaku sangat senang mendapatkan bendera merah putih gratis.

"Bendera kami sudah jelek, jadi kalau di pasang malu jadi saat dapat dari pak sekda senang," kata dia.

Ia juga mengaku sangat senang kali ini bisa merayakan HUT RI dengan meriah.

Setelah 2 tahun tanpa keramaian, kini bisa kembali mengikuti beragam lomba yang diselenggarakan di rusun, tambah dia.(*)


Related Stories