KabarKito
Hari Ini Kalender Event Wisata Palembang Diluncurkan, Target 2,2 Juta Pelancong
PALEMBANG, WongKito.co - Pemerintah Kota Palembang melalui Dinas Pariwisata Kota Palembang menargetkan 2,2 juta wisatawan berkunjung tahun ini. Salah satu upayanya yakni dengan menyiapkan 107 event wisata selama tahun 2023 yang akan diluncurkan hari ini, Selasa (14/02/23).
“Tanggal 14 Februari 2023 akan diluncurkan Calender of Charming Event Palembang tahun 2023 di Hotel The Zuri,” kata Kepala Dinas Pariwisata Kota Palembang, Sulaiman Amin, Senin (13/2/2023) kemarin.
Dengan 107 event yang disiapkan maka selama satu tahun penuh itu, Palembang akan diwarnai event wisata budaya, musik, festival, hingga religi.
Dia menyebutkan ada 10 Top event dari Calender Of Charming event Palembang 2023. Antara lain Cap Go Meh, Ziarah Kubro, FIFA World Cup U-20, Sriwijaya Expo, Palembang Heritage Run, Festival Sriwijaya, Bujang Gadis Palembang, Palembang Expo, Pekan Adat Sumsel dan Bidar Tradisional.
Tahun ini ditargetkan 2,2 Juta pengunjung wisatawan. Target ini meningkat dari tahun 2022 sebanyak 1,5 juta wisatawan. Adapun tahun 2020 diakuinya angka kunjungan wisatawan ke Palembang menurun drastis lantaran pandemi Covid-19.
“Tahun ini menjadi target kita Palembang akan menjadi kota tujuan wisatawan baik lokal maupun mancanegara,” ujar Sulaiman. (*)