CekFakta
Hoaks: Susi Pujiastuti Dukung Anies Baswedan
Sebuah akun TikTok baru-baru ini memposting video dengan narasa: allahu akbar
FIX SUSI PUJIASTUTI DUKUNG ANIES BASWEDAN
alhamdulilah tabakallah puji sukur kehadirat allah swt smkin menggema suara mendukung pk anies tuk mnjadi presiden Ri 1 2024
Hasil Cek Fakta
Akun tiktok dengan nama pengguna s4ron12 membagikan sebuah video yang menampilkan Mantan Menteri Kelautan dan Perikanan Susi Pujiastuti sedang berorasi. Dalam video tersebut juga terdapat tambahan gambar Anies Baswedan serta teks yang menyebut Susi mendukung Anies Baswedan.
Setelah dilakukan penelusuran, ditemukan video identik dengan video klaim tersebut dari akun X (Twitter) @bp2mhkp_bima yang diunggah pada 17 Januari 2018.
Video tersebut merupakan peristiwa ketika Susi mengumumkan izin pemakaian alat tangkap centrang kepada para nelayan yang berdemo di depan Istana Merdeka, Jakarta, 17 Januari 2018. Dalam orasinya tersebut Susi sama sekali tidak menyebut Anies maupun menyinggung terkait Pemilu.
Video lain dengan sudut pandang berbeda juga ditemukan di channel youtube resmi Kompascom Reporter on Location berjudul “Naik Mobil Komando, Susi Penuhi Tuntutan Nelayan” yang tayang pada 17 Januari 2018.
Berdasarkan penjelasan di atas, klaim narasi yang dibagikan oleh akun tiktok s4ron12 tidak terbukti dan termasuk ke dalam konten yang menyesatkan.
Kesimpulan
Hasil periksa fakta Pekik Jalu Utomo. Faktanya video tersebut merupakan momen ketika Susi menemui para nelayan yang menjadi peserta demonstrasi di depan Istana Merdeka Jakarta, 17 Januari 2018 dan tidak ada kaitannya dengan Pilpres 2024.(cekfakta.com)
Rujukan
https://www.kompas.com/cekfakta/read/2023/05/17/150000982/-hoaks-video-orasi-susi-pudjiastuti-dukung-anies-baswedan?page=all#page2
https://twitter.com/bp2mhkp_bima/status/953590860779732992
https://www.youtube.com/watch?v=PjIJAFyWahg&ab_channel=KompascomReporteronLocation