CekFakta
Hoaks: Video Prabowo Bagi-bagikan Rp 50 Juta
Sebuah video beredar di media sosial dengan narasi yang mengeklaim Presiden Prabowo Subianto membagikan Rp 50 juta.
Namun setelah ditelusuri video tersebut merupakan hasil manipulasi.
Video yang mengeklaim Prabowo membagikan Rp 50 juta diunggah akun Instagram ini.
Dalam video itu, Prabowo seakan-akan mengatakan bahwa untuk mendapatkan uang tersebut warganet diminta mengambil tangkapan layar video sampai tulisan "50jt" terlihat sempurna.
Kemudian, warganet yang tertarik diminta menghubungi nomor ponsel yang tertera dalam unggahan. Berikut keterangan teks yang ditampilkan:
yang bisa Stop pas garis Bapak kirim 50Jt
Akun Instagram Tangkapan layar Instagram, video yang mengeklaim Prabowo membagikan Rp 50 juta
Hasil Cek Fakta
Tim Cek Fakta Kompas.com melakukan penelusuran dengan terlebih dulu mencermati video. Saat diamati, gerakan wajah Prabowo dalam video terlihat kaku dan tidak sinkron dengan gerakan tubuhnya.
Selain itu, di akun Instagram resmi milik Prabowo tidak ada konten soal pembagian uang Rp 50 juta.
Setelah ditelusuri lebih lanjut, diketahui bahwa video tersebut merekayasa foto Prabowo yang ada di laman Wikipedia.
Tim Cek Fakta Kompas.com kemudian mengecek video Prabowo menjanjikan Rp 50 juta menggunakan TrueMedia.
Hasilnya, wajah Prabowo dalam video secara subtansial merupakan hasil manipulasi artificial intelligence (AI).
Video yang mengeklaim Prabowo membagikan Rp 50 juta merupakan hasil manipulasi. Video tersebut merekayasa foto Prabowo yang ada di Wikipedia.
Setelah dicek menggunakan TrueMedia, video yang menampilkan Prabowo tersebut terdeteksi merupakan hasil rekayasa AI.
Kesimpulan
Video tersebut merupakan konten bermuatan hoaks.(cekfakta.com)
Rujukan
https://www.instagram.com/p/DEKVWviz7pI/?utm_source=ig_embed&utm_campaign=embed_video_watch_again
https://www.instagram.com/prabowo/
https://id.wikipedia.org/wiki/Prabowo_Subianto
https://detect.truemedia.org/media/analysis?id=xs_8QqZkXihsqA8OvsZJpXg7Myc.mp4&post=5kg95S3qaV2XQ4aojMqGOw==
https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D