IHSG Berpotensi Alami Tekanan, Diprediksi Kisaran Level 6.898-7.124

Karyawan melintas di depan layar pergerakan Indeks Harga Saham Gabungan di Gedung Bursa Efek Indonesia (BEI), Jakarta, Selasa, 7 Juni 2022. Foto: Ismail Pohan/TrenAsia (ist)

JAKARTA - Dibayangi harga komoditas yang berpotensi menurun,  Indeks harga saham gabungan (IHSG) diperkirakan akan tertekan pada perdagangan Rabu, 15 Juni 2022, setelah menguat 0,78% setara 54 poin ke level 7.049 pada Selasa, 14 Juni 2022.

"Saat ini, pola gerak indeks masih dalam rentang konsolidasi dengan potensi tekanan yang masih membayangi," kata William dalam riset hariannya Rabu, 15 Juni 2022.

Ia menambahkan, potensi penurunan harga komoditas akan menjadi sentimen negatif bagi pergerakan IHSG hari ini.

Baca Juga:

Di sisi lain, jelang rilis data ekonomi neraca perdagangan pada hari ini disinyalir masih berada dalam kondisi yang relatif stabil akan turut memberikan sentimen terhadap pergerakan IHSG.

Secara teknikal, IHSG diperkirakan berada pada kisaran level 6.898-7.124.

Berdasarkan analisis yang telah dilakukannya, William merekomendasikan saham-saham milik HMSP, BBCA, UNVR, TLKM, EXCL, INDF, ICBP, PWON, BBNI sebagai saham-saham pilihan hari ini. 

Tulisan ini telah tayang di www.trenasia.com oleh Merina pada 15 Jun 2022 

Bagikan

Related Stories