Ikan Aneh Tembus Pandang Ditemukan di Perairan Alaska

Ikan siput tembus pandang (Mashable)

ALASKA- Belum lama ini, sekelompok ahli biologi menemukan sejenis ikan tembus pandang aneh di perairan alaska. 

Ikan aneh ini diidentifikasi para peneliti sebagai ikan siput bernoda yang jarang terlihat.

Sarah Friedman, salah seorang peneliti sekaligus ahli biologi National Oceanic and Atmospheric Administration (NOAA) menyatakan timnya menemukan setidaknya empat atau lima jenis ikan siput ini selama penelitian dilakukan di Kepulauan Aleutian, wilayah perairan lepas Alaska.

"Sudah lama berharap untuk melihat salah satu dari ini secara langsung untuk waktu yang lama," ungkap Sarah seperti dikutip TrenAsia.com dari Mashable Senin, 4 Juli 2022.

Baca Juga:

Meski menemukan lima ekor, kemunculan ikan siput ini menurutnya bukanlah hal biasa. Sebab, ikan ini biasanya muncul di dasar perairan dengan kedalaman 100 hingga 200 meter. Selain itu, warnanya yang transparan membuat ikan siput ini sulit ditemukan.

"Saya akan mengatakan bahwa orang biasa tidak akan pernah menemukan salah satu dari ikan ini," kata Friedman.

Sebagai informasi, ikan siput bernoda memiliki tubuh transparan berwarna kemerahan yang unik. Lantaran tubuhnya transparan, organ vitalnya nyaris terlihat.

Bentuk ini merupakan  adaptasi yang digunakan makhluk laut dalam seperti ikan siput bernoda untuk menyamarkan diri, berdasarkan panjang gelombang cahaya yang melewati air.

Seperti diketahui dalam ilmu sains, cahaya merah memiliki panjang gelombang terpendek. Artinya gelombang ini tidak pernah mencapai perairan gelap yang dalam dan menerangi ikan ini. Hal ini membuat hewan laut dalam sebagian besar tidak terlihat oleh predator. 

Tulisan ini telah tayang di www.trenasia.com oleh Rizky C. Septania pada 04 Jul 2022 


Related Stories