Ragam
Ini Penjelasan OJK Terkait Maraknya Penawaran Jasa Joki Pinjol
JAKARTA - Otoritas Jasa Keuangan (OJK) buka suara memberikan penjelasan terkait maraknya penawaran jasa joki pinjaman online (pinjol) yang beredar di media sosial.
Kekinian, jasa pinjol menjadi tren, dampaknya bermunculan sejumlah akun yang memberikan tawaran jasa yang menjanjikan bisa menghapus utang yang gagal dibayar.
Dalam postingannya, akun-akun tersebut pun menawarkan jasa untuk mencairkan dana pinjaman online dari platform-platform fintech lending.
OJK melalui akun Instagram-nya pun mengeluarkan peringatan kepada publik.
"Kita perlu ketahui bahwa joki pinjol mendatangkan banyak bahaya jika digunakan," tulis OJK dalam unggahannya, dikutip Kamis (18/5/2023).
Baca Juga:
- Herman Deru: STQH jadi Sarana Gali Potensi Qori dan Qori'ah Berbakat
- Simak Begini Cara Cek Kecepatan Internet, Penting Buat War Tiket Konser
- Yuk Cek Jadwalnya! Saratoga Investama Sedaya (SRTG) Bakal Bagikan Dividen Rp1 Triliun
Menurut penilaian OJK, risiko dari menggunakan jasa joki pinjol di antaranya berkaitan dengan penyalahgunaan data pribadi, risiko penipuan, dan tarif joki yang mahal.
"Bahkan, sebenarnya joki pinjol tidak memiliki kontrol atas pinjaman yang kamu miliki," tulis OJK.
Agar masyarakat bisa terhindar dari risiko jasa joki pinjol, OJK pun memberikan beberapa imbauan kepada pihak-pihak yang memperoleh tawaran.
Yang pertama adalah mengabaikan tawaran tersebut. Kemudian, jika memang hendak mengajukan pinjaman, lakukan sendiri di platform yang resmi dan terdaftar di OJK.
OJK pun mengingatkan agar masyarakat senantiasa menjaga data pribadi, salah satunya dengan tidak memberikan data pribadi seperti kartu tanda penduduk (KTP), surat izin mengemudi (SIM), atau paspor ke orang yang tidak dikenal, khususnya penyedia jasa joki pinjol.
Tulisan ini telah tayang di www.trenasia.com oleh Idham Nur Indrajaya pada 19 May 2023