Intip Yuk Resep Bolu Sarang Semut (Karamel)

Bolu Sarang Semut (Istimewa )

PALEMBANG, WongKito.co, - Bolu yang satu ini rasanya cukup enak untuk dinikmati yakni bolu sarang semut (karamel).

Begini resep dan cara membuatnya seperti dikutip dari akun @Mikayla, Selasa (11/6).

Bahan :

110 gr tepung terigu (11 Sdm)

110 gr tepung tapioka/kanji (11 sdm)

1/2 sdt baking powder

1/2 sdt soda kue

3 butir telur

1 sdt vanili

2 sachet SKM putih (7 sdm)

90 gr margarin(6 sdm) dicairkan

Bahan air karamel :

375 gr gula pasir (26 sdm)

375 ml air panas (49 sdm)

Cara membuat :

 Air karamel : siapkan teflon masukkan gula pasir masak hingga larut berkaramel, lanjut masukkan air panas lalu aduk-aduk dan dinginkan

- Siapkan wadah, masukkan tepung, soda kue, baking powder, campur lalu ayak dan sisihkan

- Siapkan wadah, masukkan telur, vanili lalu kocok, masukkan SKM kocok lagi hingga rata

- lanjut masukkan tepung yg sudah diayak tadi secara bertahap, aduk-aduk pakai wisk

- setelah itu masukkan air karamelnya yg sudah didinginkan, diaduk-aduk lagi hingga rata

- lanjut masukkan margarin cairnya, aduk-aduk hingga tercampur rata

- siapkan loyang olesi margarin dan taburi sdikit tepung, masukkan adonannya

- panaskan oven terlebih dahulu, lalu panggang hingga matang dengan api sedang.

Selamat mencoba.

Bagikan

Related Stories