Intip Yuk Resep Pudding Lapis Labu Kuning dan Coklat yang Enak

Pudding Lapis Labu Kuning dan Coklat yang Enak (Istimewa )

PALEMBANG, WongKito.co, - Pudding yang satu ini rasanya sangat enak, karena menggunakan bahan labu kuning dan coklat untuk membuatnya.

Intip yuk resep Pudding Lapis Labu Kuning dan Coklat yang Enak seperti dikutip dari akun @Grup Resep Membuat Kue, Selasa (9/7).

Bahan :

350 gr Labu kuning yang sudah dikukus (berat setelah dikupas dan dikukus)

1700 ml Susu cair / fresh milk

300 gr Gula pasir (sesuai selera)

50 ml SKM

2 bungkus Agar-agar bubuk putih

2 sdt Jelly bubuk / Nutrijell

Pewarna kuning secukupnya jika perlu

Cara Membuat :

Selagi masih panas, langsung haluskan labu kuning yg sudah dikukus. Campurkan dengan susu cair, gula, Skm. Aduk hingga tercampur.

Kemudian tuang agar2 bubuk dan nutrijell bubuk. Aduk kembali hingga rata tidak bergerindil.

Timbang dan bagi menjadi 2 bagian sama berat/sama banyak untuk lapisan bagian bawah dan lapisan atas. (Masak terpisah)

Masak 1 bagian agar2 labu kuning, masak sambil diaduk hingga mendidih, angkat dan tuang adonan agar-agar labu ke loyang kotak ukuran 20cm

Takaran cairan yang aku tuang setelah dimasak 800ml tiap lapisan nya

Tunggu hingga setengah mengeras sambil mempersiapkan dan masak lapisan (coklat)

Lapisan kedua (coklat)

1 bungkus Agar-agar bubuk

1 sdt Nutrijell bubuk

110 gr Gula pasir

800 ml Susu cair

2 butir Kuning telur (kocok lepas)

25 gram Coklat bubuk 

Aduk rata susu cair, agar-agar, coklat bubuk dan gula pasir, masak hingga mendidih sambil terus diaduk.

Ambil 2 sendok adonan agar-agar yang sudah mendidih, campurkan ke kuning telur, aduk rata, masukkan kembali ke dlm adonan agar-agar coklat, masak kembali hingga mendidih (boleh saring jika bergerindil)

Tuang ke atas lapisan pertama agar2 labu, biarkan hingga setengah mengeras.

(Tuang 800ml untuk lapisan kedua)

Lanjut masak sisa cairan agar-agar labu untuk lapisan atas

-cara masak seperti lapisan pertama

(Tuang 800ml untuk lapisan atas Setelah selesai semua, biarkan hingga benar-benar dingin dan mengeras. Selamat mencoba.

Bagikan

Related Stories