Destinasi & Kuliner
Kembangkan Kawasan Pantai Pancer Door Diguyur Anggaran Rp3,6 Miliar, Agar Lebih Cantik
PACITAN- Anggaran sebesar Rp3,6 miliar dikucurkan untuk pengembangan kawasan Pantai Pancer Door, Ploso, Pacitan.
Kepala Disbudparpora Pacitan Turmudi mengatakan, nantinya akan ada lima sarana penunjang yang bakal dibangun di Pancer Door tahun ini. Mulai dari plaza pengunjung, tempat parkir, toilet, menara pandang, hingga jalan di kawasan wisata tersebut. Biaya pembangunannya bakal dianggarkan dari dana alokasi khusus (DAK) penugasan Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Kemenparekraf).
“Tahun ini kami dapat DAK penugasan dari kementerian sekitar Rp 13 miliar, kami bagi dalam beberapa tempat wisata,” kata Turmudi, Sabtu 25/7/2022.
Baca Juga :
- Harga Emas Antam Stagnan, Yuk Cek Daftarnya Sekarang!
- Yuk Intip Ini 4 Bendungan Termahal di Indonesia, Telan Biaya Triliunan
- Badan Pangan Nasional Dorong Optimalisasi Strategi Hadapi Krisis Pangan Global
Turmudi mengatakan bahwa, pengerjaan perbaikan sudah dimulai sejak awal Juli. Ditarget rampung tiga bulan mendatang. Turmudi berharap sarana tersebut mampu menambah daya tarik kawasan Pantai Pancer Door. Menggulirkan ekonomi pedagang setempat yang sempat terpuruk akibat terdampak pandemi Covid-19 silam.
“Kami berharap wisatawan semakin tertarik. Akses jalan dimuluskan dari ujung ke ujung pantai. Agar wisatawan yang ingin ke Masjid Apung semakin mudah lewatnya,” kata Turmudi.
Tahun depan Disbudparpora berencana mengajukan anggaran ke Kemenparekraf untuk meng-cover seluruh pembangunan di Pancer Door. Sesuai arahan Bupati Pacitan Indrata Nur Bayuaji, kawasan pantai di pusat kota diharapkan menjadi jujukan warga sekitar.
“Kami harapkan pembangunan Pancer Door dapat menjadi destinasi wisata keluarga. Jadi, warga lokal tidak perlu jauh-jauh liburan,” imbuh Turmudi.
Tulisan ini telah tayang di halopacitan.com oleh Amirudin Zuhri pada 27 Jul 2022