Kilang Pertamina Plaju Banjir Penghargaan di APQ Award 2022

Kilang Pertamina Plaju berhasil meraih penghargaan The Best Quality Board di ajang Annual Pertamina Quality (APQ) Award 2022 (Ist Pertamina)

PALEMBANG, WongKito.co,  - PT Kilang Pertamina Internasional Refinery Unit III Plaju (Kilang Pertamina Plaju) berhasil meraih penghargaan The Best Quality Board di ajang Annual Pertamina Quality (APQ) Award 2022 di antara seluruh unit kerja di bawah Pertamina Group.

APQ Awards yang diselenggarakan PT Pertamina (Persero) merupakan acara puncak dari rangkaian kegiatan Continuous Improvement Program (CIP) yang memberikan apresiasi kepada para pekerja Pertamina Group di seluruh lini bisnis dari setiap subholding, anak perusahaan dan perusahaan afiliasi yang berusaha memberikan inovasi dan terobosan terbaiknya dalam kerangka quality management untuk meningkatkan value creation yang tinggi untuk perusahaan.

Direktur SDM & Penunjang Bisnis PT Pertamina (Persero) Erry Sugiharto mengatakan APQ Award merupakan ajang inovasi sehingga perusahaan dapat menyesuaikan diri dengan tantangan bisnis yang serba tidak menentu.

Baca Juga :

“Indikator pencapaian APQ Award ini telah selaras dengan lima prioritas BUMN, terutama inovasi bisnis dan pengembangan talenta,” ujarnya.  Menurutnya, jika perusahaan hanya melakukan hal konvensional tanpa inovasi, bisa dipastikan akan tenggelam cepat atau lambat.

“Hal ini tidak kita inginkan mengingat Pertamina merupakan BUMN yang menjadi lokomotif pembangunan bangsa, maka diharapkan seluruh insan Pertamina dimanapun berada agar dapat selalu menciptakan nilai tambah,” tuturnya.

Ragam Inovasi Ciptakan Nilai Tambah

Berbagai inovasi yang ditorehkan delapan gugus tersebut telah menyumbang Value Creation atau penciptaan nilai tambah perusahaan guna meningkatkan potensi keuntungan. Misalnya gugus PC Prove Subzero yang berhasil menurunkan Inefisiensi Biaya Pemakaian Fuel dalam Alur Produksi Musicool sebagai produk unggulan refrigeran Kilang Pertamina Plaju.

Produksi Marine Fuel Oil (MFO) Low Sulphur atau bahan bakar kapal rendah sulfur yang kini diminati pasar internasional juga merupakan hasil inovasi Gugus PC Prove CuCuBa (Cuan-Cuan Bahagia) yang meningkatkan margin keuntungan cukup signifikan bagi kilang ini.

Adapun berdasarkan studi internal, produk MFO Low Sulphur yang diproduksi Kilang Pertamina Plaju ini telah memenuhi standar internasional dan salah satu yang memiliki kandungan sulfur yang terendah dibandingkan produk sejenis di dunia.

Ada juga Gugus PC Prove Optimis Marker yang lewat analisis mendalam serta perbaikan sistemnya mampu menghemat biaya perkapalan untuk mengangkut minyak mentah hingga 27 Miliar Rupiah dalam rentang tiga bulan.

FT Prove Sungai Gerong muncul dengan inovasinya dengan berbagai improvement dan upgrade material sehingga berhasil menurunkan potensi kerugian hingga 28 Miliar Rupiah yang diakibatkan shutdown yang tidak direncanakan.

Dalam mendukung operasional kilang, diperlukan pengadaan barang dan jasa secara cepat, dan tepat agar tidak kehilangan momentum bisnis yang dapat menimbulkan kerugian, hal ini menjadi perhatian para perwira yang tergabung dalam Gugus RT Prove Opt-SysCO yang mengembangkan aplikasi Contract Online sehingga menghemat biaya signifikan.

Selanjutnya ada Gugus FT Prove Delegacy yang berangkat dari latar belakang adanya rencana kebijakan pembatasan konsumsi BBM Bersubsidi (Solar/Premium), sehingga membuat mereka tergerak memodifikasi dan meningkatkan sarana dan fasilitas yang telah ada untuk menggenjot produksi Dexlite berkualitas, sehingga menciptakan Value Creation sebesar 63 Miliar Rupiah.

Ada juga Gugus PC Prove Losses yang berhasil menurunkan losses (kerugian) dan membaliknya menjadi keuntungan sebesar 161,9 Miliar dengan mengoptimalkan jalur penerimaan crude oil melalui pipa.

Kemudian, ada Gugus FT Prove Mogabe yang dengan inovasinya mampu meningkatkan margin keuntungan dan kapasitas produksi SBPX, salah satu produk bernilai tinggi dalam menjamin yang berperan penting dalam rantai pasok produk petrokimia di Kilang Pertamina Plaju.

Ciptakan Nilai Tambah Hingga Rp1,2 Triliun

General Manager Edy Januari Utama mengapresiasi kerja keras seluruh Perwira Kilang Pertamina Plaju sehingga membuahkan hasil positif di ajang APQ Award 2022, terutama delapan gugus dari Kilang Pertamina Plaju.

“Ini pencapaian yang luar biasa, saya mengapresiasi penuh kinerja seluruh perwira yang telah mengharumkan nama Kilang Pertamina Plaju,” ujar Edy. Menurutnya, value creation yang dihasilkan dengan inovasi delapan gugus CIP dari Kilang Pertamina Plaju senilai 1,2 Triliun Rupiah.

Ia mengingatkan kepada delapan gugus dan seluruh Perwira Kilang Pertamina Plaju pada umumnya, untuk jangan memandang penghargaan CIP sebagai tujuan, namun sebagai sarana untuk terus berinovasi.

“Mari kita jadikan CIP bukan sebagai tujuan, tapi CIP-nya sendiri merupakan sarana untuk terus berinovasi mencapai target-target operasi dan bisnis, value creation dan value protection,” katanya.

Bagikan

Related Stories