Kiprah Sederet Tokoh Global Danantara di Dunia Ekonomi dan Investasi

Kantor Danantara Cikini (TrenAsia/Debrinata)

JAKARTA – CEO Danantara, Rosan Roeslani, pada Senin, 24 Maret 2025, mengumumkan penunjukan sejumlah tokoh internasional sebagai anggota dewan penasihat Badan Pengelola Investasi Daya Anagata Nusantara (BPI Danantara).

Beberapa nama yang ditunjuk antara lain Ray Dalio, Helman Sitohang, Jeffrey Sachs, Chapman Taylor, dan Thaksin Shinawatra. Penunjukan mereka dianggap sebagai langkah strategis untuk memperkuat posisi Danantara dalam pengelolaan investasi dan pembangunan infrastruktur di Indonesia.

Para tokoh yang tergabung dalam dewan penasihat ini memiliki rekam jejak yang kuat di bidang investasi, ekonomi, keuangan, serta perencanaan pembangunan global. Bagaimana kiprah mereka di dunia internasional?

Ray Dalio

Ray Dalio adalah pendiri Bridgewater Associates, salah satu hedge fund terbesar di dunia yang mengelola aset lebih dari US$160 miliar. Ia dikenal sebagai investor makro global dengan pendekatan berbasis prinsip, yang dituangkan dalam bukunya Principles: Life & Work. Selain itu, Dalio juga aktif dalam filantropi melalui Dalio Foundation yang berfokus pada pendidikan dan penelitian ekonomi.

Helman Sitohang

Helman Sitohang adalah bankir asal Indonesia dengan pengalaman lebih dari dua dekade di dunia perbankan internasional. Ia pernah menjabat sebagai CEO Credit Suisse Asia Pasifik dan berperan penting dalam pengembangan bisnis perbankan investasi di kawasan ini. Helman dikenal memiliki jaringan luas dengan investor global serta berpengalaman dalam merger & akuisisi, IPO, dan restrukturisasi perusahaan besar.

Jeffrey Sachs

Jeffrey Sachs adalah ekonom ternama dan profesor di Columbia University. Ia dikenal atas kontribusinya dalam pembangunan berkelanjutan, pengentasan kemiskinan, dan kebijakan ekonomi global. Sachs juga menjadi penasihat berbagai organisasi internasional seperti PBB dan Bank Dunia serta berperan dalam penyusunan kebijakan ekonomi berbasis inovasi dan teknologi hijau.

F. Chapman Taylor

F. Chapman Taylor adalah manajer portofolio ekuitas di Capital Group dengan pengalaman lebih dari 30 tahun di industri investasi. Pada awal kariernya di Capital, ia bekerja sebagai analis investasi ekuitas yang berfokus pada layanan telekomunikasi di Asia dan menjadi generalis untuk Indonesia, Filipina, Malaysia, dan Selandia Baru.

Sebelum bergabung dengan Capital, ia bekerja sebagai konsultan di SRI International dan Strategic Planning Associates. Dalam peran tersebut, ia memberi nasihat kepada perusahaan-perusahaan di ASEAN, Amerika Serikat, dan Inggris mengenai strategi bisnis.

Thaksin Shinawatra

Thaksin Shinawatra adalah mantan Perdana Menteri Thailand (2001–2006) dan pengusaha sukses di bidang telekomunikasi melalui perusahaan Shin Corporation. Selama masa kepemimpinannya, ia mendorong pertumbuhan ekonomi Thailand melalui program ekonomi berbasis rakyat serta mengembangkan infrastruktur digital dan komunikasi.

Pria yang akrab disapa Rosan ini menegaskan bahwa proses seleksi anggota dewan penasihat dilakukan dengan ketat. Selain memiliki keahlian, mereka juga harus memiliki visi dan misi yang sejalan dengan tujuan Danantara.

"Alhamdulillah, kami dibantu oleh headhunter dari dalam maupun luar negeri dalam proses seleksi ini. Kami harus melakukan wawancara satu per satu untuk memastikan bahwa tim ini bukan hanya ahli di bidangnya, tetapi juga memiliki komitmen yang sama dengan kami. Salah satu tugas utama mereka adalah pengabdian kepada negara dan bangsa yang kita cintai ini," ujar Rosan dalam konferensi pers di Gedung Graha CIMB Niaga, Jakarta Selatan.

Rosan juga mengakui bahwa tugas yang diemban oleh Danantara sangat besar, yaitu mengelola investasi negara. Oleh karena itu, diperlukan tim yang memiliki kapabilitas dan integritas tinggi. Nah di bawah ini, susunan lengkap pengurus Danantara. 

Board of Danantara

  • Kepala Badan / Chief Executive Officer (CEO): Rosan Roeslani
  • Chief Operational Officer (COO): Dony Oskaria
  • Chief Investment Officer (CIO): Pandu Sjahrir

Dewan Pengawas

  • Erick Thohir
  • Muliaman Hadad
  • Para Menteri Koordinator dan Menteri Sekretaris Negara

Dewan Pengarah

  • Joko Widodo (Jokowi)
  • Susilo Bambang Yudhoyono (SBY)

Dewan Penasihat

  • Ray Dalio
  • Helman Sitohang
  • Jeffrey Sachs
  • F. Chapman Taylor
  • Thaksin Shinawatra

Komite Pengawasan dan Akuntabilitas

  • Ketua PPATK
  • Ketua KPK
  • Ketua BPK
  • Ketua BPKP
  • Kapolri
  • Jaksa Agung

Direktur Pelaksana

  • Managing Director Legal: Robertus Bilitea
  • Managing Director Risk & Sustainability: Lieng-Seng Wee
  • Managing Director Finance: Arief Budiman
  • Managing Director Treasury: Ali Setiawan
  • Managing Director Global Relations & Governance: Mohamad Al-Arief
  • Managing Director Stakeholder Management: Rohan Hafas
  • Managing Director Internal Audit: Ahmad Hidayat
  • Managing Director Human Resources: Sanjay Bharwani
  • Managing Director / Chief Economist: Reza Yamora Siregar
  • Managing Director Head of Office: Ivy Santoso

Komite Manajemen Risiko

  • John Prasetio

Komite Investasi dan Portofolio

  • Yup Kim

Managing Director

  • Agus Dwi Handaya
  • Febriany Eddy

Managing Director untuk Risk

  • Riko Banardi

Holding Investasi

  • Managing Director Finance: Djamal Attamimi
  • Managing Director Legal: Bono Daru Adji
  • Managing Director Investment: Stefanus Ade Hadiwidjaja

Tulisan ini telah tayang di TrenAsia.com oleh Alvin Pasza Bagaskara pada 24 Maret 2025. 

Editor: Redaksi Wongkito
Bagikan
Redaksi Wongkito

Redaksi Wongkito

Lihat semua artikel

Related Stories