Mantap! UIN Raden Fatah Palembang Cetak Sejarah, Lebih 70% Prodi Terakreditasi Unggul dan A

Mantap! UIN Raden Fatah Palembang Cetak Sejarah, Lebih 70% Prodi Terkreditasi Unggul dan A (Humas UIN Palembang)

PALEMBANG, WongKito.co -  Mantap! Universitas Islam Negeri (UIN) Raden Fatah Palembang berhasil mencetak prestasi gemilang dengan menjadi satu-satunya Perguruan Tinggi Keagamaan Islam Negeri (PTKIN) di Indonesia yang memiliki 70%  program studi terakreditasi A dan Unggul.

Prestasi ini tidak hanya membanggakan civitas akademika UIN Raden Fatah tetapi juga menjadi bukti kualitas pendidikan tinggi yang terus dikembangkan dan diakui di tingkat nasional.

Rektor UIN Raden Fatah Palembang, Prof. Dr. Nyayu Khodijah, S.Ag., M.Si., mengungkapkan rasa syukur dan apresiasinya kepada seluruh dosen, tenaga kependidikan, mahasiswa serta alumni yang telah berperan aktif dalam mencapai pencapaian ini.

"Keberhasilan ini adalah hasil kerja keras dan komitmen kami bersama dalam meningkatkan mutu pendidikan dan pelayanan di UIN Raden Fatah Palembang. Capaian ini merupakan wujud dari tekad kami untuk menghadirkan kualitas pendidikan yang sesuai dengan standar unggulan, baik di tingkat nasional maupun internasional," ujar Prof. Nyayu Khodijah, Sabtu (2/11 /2024).

Baca Juga:

Rektor mengatakan bahwa lebih UIN Raden Fatah memiliki 47 program studi, 33  program studi diantaranya terakreditasi A dan unggul. Pencapaian akreditasi unggul bagi setiap program studi ini menjadi fokus utama dalam rangka mewujudkan kampus yang berdaya saing global.

"Akreditasi unggul yang diterima oleh program studi di UIN Raden Fatah menjadi salah satu indikator kualitas pendidikan tinggi yang diakui. Setiap program studi di UIN Raden Fatah melalui proses evaluasi yang ketat untuk memastikan standar kualitas yang baik. Akreditasi unggul ini juga menjadi bukti bahwa program studi di UIN Raden Fatah mampu memenuhi standar mutu yang ditetapkan," ungkapnya.

Selain itu, Rektor juga menyampaikan bahwa UIN Raden Fatah terus berkomitmen untuk unggul di Asia Tenggara pada tahun 2029, UIN Raden Fatah juga berupaya terus meningkatkan  kualitas jurnal ilmiah dan pembinaan prestasi mahasiswa juga menjadi prioritas untuk meningkatkan daya saing lulusan di era global.(*)

Redaksi Wongkito

Redaksi Wongkito

Lihat semua artikel

Related Stories