Oleh-Oleh Khas Palembang yang Diburu Pemudik

Pempek palembang (dok.wongkito.co)

PALEMBANG, WongKito.co - Libur lebaran usai sudah. Biasanya para pemudik akan membawa buah tangan dari kampung halaman untuk teman dan sahabat di perantauan.

Apa saja oleh-oleh yang diburu pemudik dari Kota Palembang? Umumnya produk khas, terutama kuliner yang hanya ada di Palembang. Tidak sedikit juga yang mencari cinderamata yang berciri kota ini. Berikut beberapa oleh-oleh khas Palembang yang banyak dicari pemudik:

1. Pempek
Kurang sempurna kalau mudik ke Palembang tanpa membawa pempek sebagai oleh-oleh. Berbagai macam pempek mulai dari lenjer hingga kapal selam siap goreng lengkap dengan kuah cuko bisa didapatkan per paket di berbagai toko pempek.

2. Tekwan
Begitu juga dengan tekwan. Penganan dari ikan dan tepung tapioka ini juga banyak dicari sebagai oleh-oleh. Hidangan berkuah ini sudah tersedia kemasan frozen lengkap dengan bumbunya. Sehingga saat di rumah bisa direbus dan disajikan hangat.

3. Kemplang
Kerupuk kemplang termasuk oleh-oleh favorit selanjutnya yang banyak diburu pemudik. Terdiri dari kemplang goreng yang berukuran kecil serta padat, dan kemplang bakar yang berukuran lebih lebar. Kemplang bisa dibeli di sejumlah toko oleh-oleh khas Palembang.

4. Songket
Selain kuliner, oleh-oleh kain songket dengan motif cantiknya sangat bisa dibawa pulang. Warna merah dan ornamen benang emas memberi kesan elegan dari setiap kain songket. Sejumlah toko kerajinan songket kini sudah tersedia pakaian ready to wear dari kain songket dengan beragam desain dan gaya. (*)
 

Editor: Redaksi Wongkito
Bagikan

Related Stories