Pemimpin Group Wagner Hadiri Undangan Presiden Putin

Pemimpin Group Wagner Hadiri Undangan Presiden Putin (Ist)

MOSCOW, Wongkito.co - Presiden Rusia Vladimir Putin mengundang pemimpin group Wagner Yevgeny Prigozhin di istana Kremlin Moscow.

Yevgeny Progozhin hadir beserta 35 komandan militernya, dalam pembicaraan mendiskusikan beberapa hal, salah satunya situasi pertempuran di Ukraina, ujar juru bicara Kremlin Dmitry Peskov.

Peskov mengungkapkan Putin memberikan apresiasi atas upaya yang dilakukan oleh Wagner di medan tempur Ukraina. Selain itu Putin juga mengungkapkan pandangannya mengenai pemberontakan yang di lakukan Wagner pada 24 Juni lalu.

"Presiden memberikan penilaian atas tindakan Wagner Group," kata Peskov seperti dikutip dari BBC International pada Selasa,11 juli 2023.

"Presiden juga memberikan pandangan atas peristiwa 24 Juni. Presiden Putin mendengarkan penjelasan para komandan dan menyarankan berbagai macam pekerjaan yang dapat mereka lakukan di masa depan, termasuk penggunaan Wagner  dalam pertempuran," tambah Peskov.

Baca juga

Wagner diketahui melakukan pemberontakan dengan merebut kota Rostov dan menguasai sejumlah fasilitas militer penting di kota tersebut. Selain itu, tentara Wagner diketahui telah melakukan konvoi mendekati Moskow, dan membuat ibu kota tersebut menerapkan siaga tinggi.

Pemberontakan Wagner disinyalir terjadi karena telah terjadi pertikaian yang terbuka antara Wagner dan Kementerian Pertahanan Rusia atas pelaksanaan operasi militer di Ukraina.

Prigozhin menuduh kementerian pertahanan enggan memasok amunisi kepada kelompoknya, yang menyebabkan kerugian parah dalam medan tempur Ukraina.

Diketahui selama ini Prigozhin sering melontarkan kritik kepada Menteri Pertahanan Sergei Shoigu dan Kepala Staf Umum Militer Valery Gerasimov. Kedua tokoh tersebut adalah perwira paling senior yang menjalankan invasi Rusia ke Ukraina.

Pemimpin Belarusia Alexander diketahui menengahi kesepakatan untuk mengakhiri pemberontakan.  Lukashenko membuat kehebohan pada kamis minggu lalu, saat mengungkapkan Prigozhin kini telah berada di Rusia.

Selama Pemberontakan berlangsung Prigozhin tidak secara langsung mengutuk Putin atas kebijakannya dalam perang Ukraina. Namun, banyak pengamat mengggambarkan pemberontakan itu sebagai tantangan besar selama putin berkuasa.

Tulisan ini telah tayang di www.trenasia.com oleh Muhammad Imam Hatami pada 11 Jul 2023 

Editor: admin

Related Stories