Pilih Transportasi Kereta Api untuk Liburan "Long Weekend" Cek Syarat Protokol Kesehatan Berikut ini

ilustrasi suasana dalam gerbong KA (ist)

JAKARTA – Bagi anda yang mengisi libur panjang atau long weekend  memeringati Wafat Isa Almasih dan ingin menggunakan transportasi kereta api, PT Kereta Api Indonesia (KAI) mengumumkan syarat protokol kesehatan yang perlu dipenuhi oleh penumpang. 

Sama dengan penumpang pesawat terbang, penumpang kereta api jarak jauh yang sudah mendapatkan vaksin ketiga tidak perlu lagi menunjukkan hasil tes COVID-19. 

Sementara itu, bagi yang sudah mendapatkan vaksin dosis kedua, wajib melampirkan hasil negatif rapid test antigen dengan masa berlaku 1x24 jam atau RT – PCR dengan masa berlaku 3x24 jam.

Kemudian, untuk penumpang yang baru mendapatkan vaksin dosis pertama, diwajibkan untuk melampirkan hasil negatif RT – PCR dengan masa berlaku 3x24 jam. 

Baca Juga:

Untuk penumpang yang belum atau tidak bisa memperoleh vaksin karena kondisi medis atau komorbid, wajib melampirkan surat keterangan dari rumah sakit pemerintah dan hasil negatif RT – PCR dengan masa berlaku 3x24 jam.

Bagi penumpang berusia 6-18 tahun yang belum bisa memperoleh booster, tetap harus menunjukkan hasil tes COVID-19 sementara penumpang di bawah usia 6 tahun tidak harus menunjukkan bukti vaksin atau hasil tes, tapi harus didampingi orang dewasa.

“KAI akan terus menjaga penerapan protokol kesehatan serta pelayanannya di libur long weekend ini sebelum tiba peak season lainnya yaitu Angkutan Lebaran,” ujar VP Public Relations KAI Joni Martinus melalui keterangan tertulis, Jumat, 15 April 2022. 

Baca Juga:

KAI hingga saat ini masih menyediakan layanan vaksinasi gratis bagi masyarakat dan penumpang kereta api jarak jauh di Klinik Mediska di berbagai daerah dan melayani rapid test antigen seharga Rp75 ribu di 75 stasiun.

Di masa long weekend 14-17 April 2022, volume penumpang kereta api jarak jauh sebanyak 209.370 atau rata-rata 52.343 perhari, sedangkan okupansinya sudah mencapai 51% dari total tempat duduk yang tersedia.

Kereta api favorit pada long weekend ini di antaranya KA Airlangga relasi Pasar Senen - Surabaya Pasarturi pp, KA Bengawan relasi Pasar Senen - Purwosari pp, KA Jayabaya relasi Pasar Senen - Malang pp, dan KA Sri Tanjung relasi Lempuyangan - Ketapang pp.

Tulisan ini telah tayang di www.trenasia.com oleh Idham Nur Indrajaya pada 15 Apr 2022 

Bagikan

Related Stories