Renyah, Berikut Resep Sagu Lempeng

Sagu Lempeng (Istimewa )

PALEMBANG, WongKito.co - Sagu lempeng ini terbuat dari sagu, gula pasir, kelapa parut dan garam sehingga renyah untuk dinikmati bersama keluarga tercinta.

Berikut resep sagu lempeng yang lengkap seperti dikutip dari akun @Resep Masa Kini, Minggu (23/11).

‎Bahan :

- ‎250 g sagu kering

- ‎3 sdm gula pasir (bisa tambah jika suka manis)

- ‎½ sdt garam

- ‎50 g kelapa parut kering / sangrai (opsional, supaya gurih)

- ‎Air sedikit saja (sekedar membasahi)

‎‎Cara Membuat :

‎1. Campur sagu + gula + garam (dan kelapa sangrai jika dipakai).

‎‎2. Ciprat sedikit air agar adonan lembap, bukan basah.

‎‎3. Aduk rata sampai bisa dipadatkan dengan tangan.

‎‎4. Cetak memanjang atau pipihkan sesuai bentuk khas sagu lempeng.

‎‎5. Panggang di atas teflon / oven dengan api kecil sampai kaku, kering, dan renyah.

‎‎6. Dinginkan lalu simpan dalam wadah kedap udara.

‎Selamat mencoba dan menikmati.

Bagikan

Related Stories