Senin, NAM Air Kembali Layani Penerbangan Palembang-Pangkalpinang

Maskapan Nam Aier

PALEMBANG, WongKito.co - Setelah terpaksa berhenti melayani penerbangan Palembang-Pangkalpinang dan sebaliknya, akibat pandemi COVID-19 mulai Senin (26/10) armada tersebut akan kembali beroperasi.

Kepala Cabang Sriwijaya Air Palembang Yudo mengatakan pihaknya kembali melayani penerbangan ke Pangkalpinang dari Palembang dan sebaliknya.

"Penerbangan dijadwalkan setiap hari," kata dia, Sabtu (24/10).

Ia menjelaskan, selama pandemi COVID-19 pihaknya telah menghentikan sejumlah rute penerbangan baik Sriwijaya Air maupun NAM Air.

Namun, sejak Juli operasional pesawat sudah mulai dilaksanakan secara bertahap, ujar dia.

Namun dia mengungkapkan, sempat beberapa bulan maskapai Sriwijaya Air dan NAM Air berhenti total melayani penerbangan.

Bahkan sampai kini, masih belum normal karena ada rute yang beroperasi disesuaikan dengan pesanan saja, ungkap dia.

Beroperasi kembali, Nam Air menurut dia menjadi langkah ril dari maskapai tersebut untuk tetap memberikan pelayanan jasa penerbangan secara optimal meskipun belum normal.

Saat hendak dan dalam penerbangan pun dipastikan penerapan protokol kesehatan dilakukan sesuai ketentuan berlaku, tambah dia.(ert)

Bagikan

Related Stories