Simak, Cara Gunakan Fitur Telegram Web, Login dan Logout Mudah di PC

Cara Gunakan Fitur Telegram Web, Login dan Logout Mudah di PC (Foto: chrome.google.com)

JAKARTA, WongKito.co, - Saat ini Telegram merupakan salah satu dari banyak aplikasi perpesanan yang populer dan sering digunakan oleh banyak orang. Telegram juga tersedia untuk perangkat ponsel (Android, iOS, Windows Phone, Ubuntu Touch) serta bisa digunakan untuk sistem perangkat komputer (Windows, OS X, dan Linux).

Para pengguna bisa memakai aplikasi buatan Nikolai dan Pavel Durov ini untuk mengirim pesan, bertukar foto, video, stiker, audio, bahkan file, serta video berukuran besar. Telegram juga memberikan keunggulan seperti pengiriman pesan end to end.

Seperti WhatsApp, Anda juga bisa menggunakan telegram di PC dengan mengakses situs Telegram Web. Bahkan, banyak pengguna WhatsApp yang beralih menggunakan Telegram usai kecewa dengan layanan WhatsApp tentang privasi data.

Baca Juga : Bikin Sambal Bawang Yuk, Pedas dan Gurih

Untuk menggunakan Telegram Web, maka Anda harus memiliki akun Telegram terlebih dahulu di ponsel pribadi Anda. Anda bisa menggunakan Telegram Web dari aplikasi di PC atau mengunjungi situs web.telegram.org.

Untuk menggunakannya, Anda tinggal mencari di mesin pencari atau dengan masuk ke situs web.telegram.org. Setelah itu, Anda cukup mengganti kode telepon sesuai negara (untuk Indonesia menggunakan kode +62), lalu isi nomor telepon yang sudah terdaftar di aplikasi Telegram di ponsel Anda.

Kemudian, Anda akan mendapat kode verifikasi yang akan diberikan oleh pihak Telegram melalui chat di Telegram di ponsel. Isilah kode verifikasi tersebut.

Anda juga tidak diperbolehkan untuk memberikan kode verifikasi kepada siapapun apalagi yang mengatasnamakan pihak Telegram. Jika Anda sudah berhasil masuk Telegram Web, maka Telegram akan memberikan pesan tentang siapa yang mengakses Telegram Web Anda, seperti informasi tanggal, waktu dan IP.

Pihak Telegram juga akan menginformasikan kepada Anda untuk segera mencabut akses atau log out jika Anda tidak melakukan log in di mana pun. Anda bisa melihatnya di pesan dari Telegram atau active session, kemudian hentikan semua sesi yang masih aktif.
 

Tulisan ini telah tayang di www.trenasia.com oleh Justina Nur Landhiani pada 21 Oct 2021 

Bagikan
Redaksi Wongkito

Redaksi Wongkito

Lihat semua artikel

Related Stories