Simak Manfaat Labu Kuning dan Resep Pie Lezat Kaya Gizi

Simak Manfaat Labu Kuning dan Resep Pie Lezat Kaya Gizi (instagram)

PALEMBANG, WongKito.co - Labu kuning di Indonesia tentunya sangat terkenal, meskipun  tiap daerah sebutannya berbeda, seperti di Pulau Jawa waluh dan Sumatera Selatan Perenggi.

Nama latin labu kuning ini adalah  Cucurbita moschata, dan di dunia beragam kegunaan labu kuning kaya manfaat selain untuk dikonsumsi dan diolah menjadi makanan.

Labu kuning umumnya berbentuk bulat atau lonjong dengan berat lebih dari 1 kilogram.

Sedangkan di Jepang, labu kuning biasa disebut kabocha dengan ukuran yang mungil tetapi kandungan gizinya tentu tidak kalah.

Baca Juga:

Sebelum membuat olahan berbahan labu kuning, yuk kenali dulu apa saja kandungan gizi dan mineral dari labu.

Labu kuning mengandung vitamin B, vitamin F, asam folat, juga berbagai kandungan nutrisi lainnya.

Lalu, dalam biji, daun, dan juga daging buahnya mengandung mineral beserta vitamin.

Sebenarnya ada banyak manfaat labu kuning, tapi kali ini simak empat manfaat dari buah yang biasa juga digunakan sebagai pernak pernik halloween, mengutip gramedia.com.

1. Meningkatkan Kekebalan Tubuh

Kandungan vitamin yang tinggi pada labu juga bisa dijadikan alternatif untuk menjaga daya tahan tubuh.

Labu kuning mengandung beta karoten, yang mengubah vitamin A, di mana vitamin ini berfungsi untuk mencegah infeksi dan meningkatkan sistem imun tubuh.

Selain vitamin A, labu juga mengandung vitamin C, yang berfungsi untuk meningkatkan produksi sel darah putih. Lalu dapat meningkatkan sel-sel kekebalan tubuh, serta membuat luka menjadi lebih cepat sembuh. Kemudian ada vitamin E, folat, dan zat besi dalam labu kuning, yang juga membantu

2. Tepat untuk Diet

Labu bisa diolah menjadi masakan manis ataupun pedas.

Labu kuning biasanya dimasak menjadi kolak, gulai maupun kue serta puding.

3. Jaga Kesehatan Mata

Terdapat kandungan Lutein, vitamin A, dan Zeaxanthin dalam labu juga bisa memberikan kesehatan pada mata.

Dalam sebuah penelitian disebutkan, beta karoten menjadi asupan yang bisa mencegah penyakit katarak.

4. Kurangi Risiko Kanker dan Penyakit Kronis

Beberapa penelitian juga menyebutkan bahwa beta karoten baik untuk mencegah kanker. Tahun 2006 misalnya, terdapat penelitian yang menyebutkan, terdapat hubungan positif antara diet makanan dengan beta karoten dengan adanya penekanan pada tumor kanker prostat.

Demikian ya manfaat labu kuning, cus sekarang waktunya bikin pie labu kuning.

Baca Juga:

Resepnya dikutip dari laman instagram @vioattala

Kulit pie

Bahan:
100gr salted butter (suhu kulkas)
100gr margarine
300gr terigu pro rendah
50gr gula halus
2 sdm air es

Cara:
Campur butter dan margarine dalam wadah besar.
Tambahkan tepung dan gula. Aduk pakai pisau pastry atau garpu. Aduk hingga tektur adonan berbulir seperti pasir.
Tambahkan air lalu bulatkan. Bungkus dengan cling warp. Simpan di kulkas 30 menit.
Bentuk bulatan kecil (me: ukuran 30gr). Gilas pipih. Masukan dalam cetakan pie, tekan hingga menyelimuti dasar dan pinggiran cetakan pie. Kelebihan adonan dipermukaan pie bisa dipotong.
Tusuk bagian dasar pie dengan garpu.
Sisihkan

Isian pie (vla labu kuning)

Bahan:
3 butir telur
350gr labu  kuning kukus haluskan
200ml susu uht
100gr gula pasir
1sct skm
Sejumput garam
1/2 sdt pasta vanila

Cara:
Campur semua bahan, aduk dengan menggunakan wisk. Lalu saring.

Cara panggang
Siapkan loyang yang sudah diisi kulit pie. Oven kulit pie di suhu 150 dercel selama 10 menit. Lalu keluarkan. Isikan vla labu kuning setinggi 3/4 bagian kulit pie. Oven lagi di suhu 150'C selama 30 menit atau sampai matang.

Selamat memasak ya lur.(ert)


Related Stories