Ekonomi dan UMKM
Tahun 2021, Pejualan Ritel Trisula Textille (BELL) Naik Jadi Rp84,5 Miliar
JAKARTA - Emiten milik Trisula Grup, PT Trisula Textille Industries Tbk (BELL), berhasil meningkatkan angka penjualan ritel senilai Rp84,5 miliar naik 12,1% dari tahun sebelumnya senilar Rp75,3 miliar.
Adapun produk ritel tersebut terdiri dari pakaian jadi dengan merek JOBB dan Jack Nicklaus, yang telah dipasarkan di berbagai wilyah di Indonesia. JOBB merupakan merek produk lokal milik BELL sendiri, yang terdiri dari jas, celana formal, pakaian casual, kemeja, dan sebagainya.
Melalui merek JOBB ini, BELL berinovasi dengan membuat produk Jaket Sehat yang terbuat dari material kain khusus untuk era new normal dengan fitur anti-mikroba, anti-air, dan breathable. Selain itu, terdapat merek lisensi Jack Nicklaus yang lebih fokus untuk memproduksi pakaian casual.
Baca Juga :
- Layanan Gas Bumi PGN Gaskita Pintar, Siap Layani 154.000 Calon Pelanggan di DKI Jakarta
- Komoditas Pertanian Sumsel Diekspor ke 13 Negara Senilai Rp173 Miliar
- Bank Mandiri Pimpin Sindikasi Perbankan untuk Bangun Smelter Nikel Pertama
Meskipun mengalami peningkatan penjualan ritel, pada 2021 perolehan penjualan BELL keseluruhan mengalami penurunan sebanyak 20,45% dengan nilai Rp428 miliar dari Rp538,29 miliar tahun 2020.
Di sisi lain, BELL mencatatkan pertumbuhan laba usaha sebesar 106,3% year on year (yoy) dari Rp10,75 miliar pada 2020 menjadi Rp22,18 mliar.
Direktur BELL R Nurwulan Kusumawati mengatakan perseroan merasa bangga dengan capaian produk yang direspons baik oleh pasar, sehingga ke depannya perseroan akan terus melakukan berbagai inovasi bisnis.
"Ke depannya kami meyakini bahwa industri tekstil dan produk tekstil akan semakin membaik dan BELL mampu meraih kinerja yang lebih baik lagi.” ujar Wulan dalam keterangan tertulis yang dikutip Kamis, 7 April 2022.
Kemudian berbagai efisiensi yang dilakukan BELL sepanjang 2021 berhasil membawa BELL membalikkan rugi dari laba yang diatribusikan ke induk menjadi Rp2,28 miliar dari rugi Rp15,5 miliar pada 2021.
Kemudian, sebagai upayanya dalam memperluas produk lokal di pasar internasional, pada 2021 BELL juga berhasil meningkatkan penjualan ekspor 40,9% (yoy).
Tulisan ini telah tayang di www.trenasia.com oleh Merina pada 07 Apr 2022