Teh Talua Minuman Unik Khas Minang, Cek ini Cara Membuatnya

Teh Talua Minuman Unik Khas Minang, Cek ini Cara Membuatnya (Foto/WongKito.co/Nila Ertina)

PALEMBANG, WongKito.co - Berkunjung ke tanah Minang atau Sumatera Barat ragam kuliner khas dan unik bisa dijumpai. Salah satunya teh talua atau teh telur.

Minuman berbahan teh dan kuning telur serta ditambah rempah tersebut sangat cocok dinikmati pada  malam hari di tengah suasana sejuk di Kota Padang.

Ketika berkunjung ke Kota Padang, tak hanya daging rendang yang nikmati jadi pilihan kita, tetapi beragam minuman khas juga mudah dijumpai.

Baca Juga:

Dwi salah seorang wisatawan dari Jakarta mengaku awalnya takut menikmati teh talua atau kopi talua.

"Saya takut bau amis telur," kata dia.

Namun, ia mengakui setelah menikmati justru ketagihan karena tidak ada bau amis dan rasanya sangat unik.

"Saya ketagihan, merasa tidak cukup kalau sekali saja menikmati teh atau kopi talua," kata dia.

Tentunya, bagi penyuka teh talua berharap bisa berkunjung ke Padang atau daerah lain di Sumatera Barat untuk menikmati teh tersebut.

Tetapi gak salah dong, membuat sendiri berikut ini bahan dan cara membuatnya ya.

2 kantung teh celup 
3 sdm gula pasir
2 kuning telur ayam kampung
600 ml air
¼ sdt kayu manis bubuk
1 sdm kental manis, irisan jeruk nipis

Baca Juga:

Cara membuat:

Rebus air hingga mendidih. Angkat. Seduh teh selama 3 menit. Sisihkan.

Kocok kuning telur bersama gula pasir menggunakan mixer hingga mengembang dan pucat. Sisihkan.

Tuang teh ke dalam gelas saji yang sudah diisikan kental manis. Sendokkan telur kocok ke atasnya.

Tambahkan susu kental manis dan bubuhi kayu manis bubuk serta peras irisan jeruk nipis ke atasnya. Siap disajikan.

Selamat mencoba ya lur, tetap menjalani hidup sehat.(*)


Related Stories