Terpapar Omicron, Konsumsi ini Yuk. Bikin Segar dan Cepat Pulih

Sup daging (instagram @niesukma)

KETIKA terpapar Omicron, atau varian COVID-19 lainnya, seperti Delta juga influenza. Selera makan pun biasanya langsung drop.

Namun, sesungguhnya ada sejumlah makanan yang menggugah selera cocok untuk dikonsumsi saat terpapar COVID-19.

Direktur Institut Penyakit Autoimun dan Rematik di Saint Joseph Health dan penulis Immunity Strong, Robert G. Lahita MD, PhD atau biasa disapa dr Bob, kepada Eat This! Not That mengungkapkan sejumlah makanan yang tepat dipilih untuk dikonsumsi.

Baca Juga:

Sup

Sangat cocok dinikmati saat kondisi badan sedang tidak sehat. Karena kandungan gizi dan vitaminnya tergolong lengkap.

dr Bob menjelaskan air kaldu daging atau tulang sapi bisa menjadi penganti cairan  yang hilang sehingga mampu melawan virus.

Yogurt

Makanan olahan dari susu ini memiliki tekstur yangg lembut dan dingin sehingga mudah diproses di tenggorakan yang sakit.

Dokter menyarankan saat mengonsumsi yogurt sebaiknya dicampur dengan granola atau pisang sebagai topping.

Es Krim

Es krim juga sangat cocok untuk dikonsumsi saat tenggorokan sakit, rasanya yang memang disukai dan kandungan protein dari susu membuat makanan ini digemari.

Dr Bob mengatakan hanya orang yang menderita diabetes saja mesti menghindari es krim.

Bagi yang tidak diabetes mengonsumsi es krim cocok untuk melegakan tenggorokan dan menambah mood anda.(*)

Editor: Nila Ertina

Related Stories