Ekonomi dan UMKM
Transaksi Trading Saham Capai Rp2,5 Triliun, IHSG Dibuka Menguat
JAKARTA - Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) dibuka menguat pada sesi I perdagangan Rabu, 24 Agustus 2022.
Penguatan IHSG dibayangi sentimen positif setelah Bank Indonesia mengumumkan kenaikan suku bunga acuan menjadi 3,75%.
Hingga pukul 09.22 WIB, IHSG menguat 0,46% atau 32,94 poin ke level 7.196. Pergerakan IHSG hari ini di rentang 7.156 hingga 7.200 dengan frekuensi perdagangan mencapai 225.383 dan volume perdagangan tercatat 5,47 miliarsenilai Ro2,50 triliun.
Baca Juga :
- BI: Aktivitas Masyarakat Dilonggarkan, Transaksi Digital Banking Naik 27,82%
- Pertamina Bersiap Naikkan Harga BBM, Tunggu Arahan Pemerintah
- Rayakan Hari Menabung, OJK Galakkan Program KEJAR dan SiMuda bagi Pelajar dan Mahasiswa
Adapun saham yang bergerak naik ada 261, lalu 179 saham turun dan 177 saham stagnan.
Top geiners yang memimpin di sesi satu ialah PT Asuransi Harta Aman Pratama Tbk (AHAP) naik sebesar 20,63%, PT Ancora Indonesia Resources Tbk (OKAS) naik 15,19%, dan PT Industri dan Perdagangan Bintraco Dharma Tbk (CARS) naik 7,27%.
Sebaliknya, top looser di antaranya PT Hatzer Medical Indonesia Tbk (MEDS) turun 6,76%, PT Sigma Energy Compressindo Tbk (SICO) turun 6,67%, dan PT Sari Kreasi Boga Tbk (RAFI) 6,36%.
Tulisan ini telah tayang di www.trenasia.com oleh Liza Zahara pada 24 Aug 2022