Transvision Hadirkan Nobar Tour de France 2022, Cek 3 Lokasinya di Palembang

Marketing and Sales Director Transvision, Brando Tengdom (tengah) didamping Fahrizal (kanan) dalam jumpa pers menjelaskan ajang "Tour de France 2022" yang bisa ditonton melalui CubMu.com (WongKito.co/Nila Ertina)

PALEMBANG, WongKito.co - Bagi pecinta olahraga bersepeda menyaksikan ajang balap sepeda profesional tentunya menjadi sangat menarik. Karena itu, Transvision menyajikan tontonan menarik "Tour de France 2022" dengan sangat mudah, cukup mengakses dan berlangganan www.cubmu.com.

Marketing and Sales Director Transvision, Brando Tengdom mengatakan ajang “Tour de France 2022” berlangsung selama 21 etape, 1-24 Juli 2022, dengan titik awal di Denmark, lanjut ke Swiss dan berakhir di Paris, Perancis.

"Di Indonesia, Transvision menyelenggarakan nonton bareng (nobar) pada 15 kota diantaranya, Palembang, Surabaya dan Bali," kata dia, saat konfrensi pers di Palembang, Sabtu (2/7/2022).

Baca Juga:

Ia menjelaskan ajang balap sepeda internasional tersebut diikuti sebanyak 174 pembalap dari 26 negara yang tersebar di 22 tim.

Selama tiga minggu, peserta akan menjajal rute dengan total jarak 3.328 kilometer, ujar dia.

Brando menambahkan untuk menyaksikan "Tour de France 2022, penonton yang telah berlangganan bisa langsung mengakses www.cubmu.com dengan memilih channel 906 khusus dunia sepeda dari Transvision, yaitu ID Cyclist.

"Kesempatan ini, sangat sayang untuk dilewatkan bagi masyarakat Palembang. Khusus di tanggal 3 Juli 2022, akan ada juga kegiatan gowes bareng bersama komunitas sepeda kenamaan yang akan ditayangkan," kata dia.

Perwakilan Transvision Sumatera, Fahrizal mengungkapkan nonton bareng Tour de France 2022 akan berlangsung di Kota  Palembang setiap malam, pada tiga lokasi  yaitu di Puncak Bike Cafe, Bozzmen Cafe dan Kopi Darat.

Baca Juga:

Selama ajang tersebut berlangsung, kegiatan nobar dilakukan di tiga lokasi tersebut. Bagi peminat olahraga sepeda silakan datang dan bersama-sama serta bersenang-senang menikmati tayangan “Tour de France 2022”.

"Tiga kafe tersebut, akan memberikan potongan hingga 20 persen dalam setiap transaksi saat dilaksanakan nobar," kata dia.

Bagi kamu, yang ingin mengakses Tour de France 2022, yang telah diselenggarakan sejak tahun 1903 atau telah 109 kali pelaksanaan tersebut, ayo kunjungi website www.cubmu.com, aplikasi CubMu yang dapat diunduh di AppStore dan Playstore, hingga seluruh produk Transvision
lainnya, yaitu Satelite, Hi-speed, ataupun Xstream.

Lalu, khusus di channel 906 ID Cyclist, seluruh rangkaian Tour de France 2022 ini akan diisi oleh komentator ahli berbahasa
Indonesia.

Transvision juga menyiapkan hadiah menarik mulai dari televisi, smartphone, hingga gratis berlangganan. Untuk berlangganan CubMu juga sangat terjangkau, cukup membayar Rp 75 ribu per tahun.(ril)

Editor: Nila Ertina

Related Stories