Yuk Buat Gulai Tunjang Khas Padang yang Lezat

Gulai Tunjang Khas Padang (Istimewa )

PALEMBANG, WongKito.co, - Gulai yang satu ini rasanya sangat lezat untuk dinikmati yakni gulai tunjang khas Padang.

Yuk buat gulai tunjang khas Padang yang lezat seperti dikutip dari akun @Resep Dapur Bunda, Minggu (24/11).

Bahan-bahan :

500 gram tunjang/kikil sapi

700 ml santan

secukupnya Air

Bumbu halus :

7 butir bawang merah

5 buah bawang putih

10 buah cabe merah kriting

6 buah cabe rawit/sesuai selera

2 butir kemiri, sangrai

1 sdt ketumbar, sangrai

1/2 sdt merica butiran, sangrai

1 ruas kunyit, bakar

1 ruas jahe, bakar

Bumbu pelengkap :

2 ruas lengkuas

1 btg serai, memarkan

1 bh asam kandis

5 lbr daun jeruk

3 lbr daun salam

secukupnya Garam dan gula

Cara Membuat:

1.Cuci bersih, potong-potong dan rebus kikil kurang lebih 30 menit dengan beberapa lembar daun salam+jahe geprek untuk menghilangkan bau. Angkat.

2.Tumis bumbu halus dan bumbu pelengkap hingga harum, beri air tunggu hingga mendidih.

3.Masukkan kikil/Tunjang, beri garam dan gula. Masak hingga kikil /Tunjang benar-benar empuk. Jangan lupa koreksi rasa.

4.Kemudian masukkan santan, masak dengan api kecil sambil sesekali diaduk agar santan tidak pecah hingga santan mengental, keluar minyak dan menyusut. Semakin lama proses memasak semakin enak.

Selamat Mencoba.

Bagikan

Related Stories