Destinasi & Kuliner
Yuk Buat Olahan Singkong Enak dan Mudah
PALEMBANG, WongKito.co, - Singkong bisa diolah sedemikian rupa sehingga bisa dinikmati bersama keluarga tercinta.
Begini resep dan cara buat olahan singkong yang enak seperti dikutip dari akun @Resep Chef Renata, Minggu (14/7).
-1 kg singkong , bersihkan dan parut tambahkan 2 butir telur + 130 ml santan + 150 ml susu fullcream + 110 gr gula pasir + 40 gr tapioka + 1/2 sdt garam + 1/2 sdt vanili bubuk + 80 gr margarin yg sudah di lelehkan.
-aduk semua sampai rata
-tuang ke loyang 22x22 atau 20x20...oles mentega alasi baking paper atau plastik / daun pisang supaya tidak lengket
-panggang suhu 170 atau sesuai oven masing2 kira2 50-60 menit.
-setelah matang dan atasnya berwarna kekuningan keluarkan dari oven dan tuang 2 sendok makan madu olesi sampai merata. Lalu panggang lagi 5 sampai 10 menit ini supaya warnanya cantik.
-tunggu hingga benar-benar dingin baru keluarkan dari loyang.
Selamat mencoba.