Yuk Buat Puding Es Teler Super Creamy

Puding Es Teler Super Creamy (Istimewa )

PALEMBANG, WongKito.co - Puding es teler super creamy ini terbuat dari alpukat, gula pasir, agar-agar dan susu cair sehingga rasanya enak untuk dinikmati.

Yuk buat puding es teler super creamy yang enak seperti dikutip dari akun @Resep Masakan Bunda., Kamis (15/1).

Bahan Puding Alpukat :

- 300 gr daging alpukat

- 120 gr gula pasir

- 1 bks agar bening

- 500 ml susu cair

Cara Membuat :

- Haluskan alpukat tanpa air sampai halus. Masak semua bahan kecuali alpukat sampai mendidih. Matikan api. Tuang alpukat, aduk rata. Tuang dalam cup, dinginkan sampai set

Bahan Puding Susu 

- 350 ml susu cair

- ½ bks agar bening

Cara Membuat :

- Campur semua bahan, masak sampai mendidih. Tuang ke atas lapisan puding alpukat. Dinginkan sampai set.

Bahan Puding Kelapa

- 250 ml air kelapa

- 25 gr gula pasir

- ½ bks agar bening

Cara Membuat :

- Masak semua bahan sampai mendidih

Penyelesaian:

- Tata topping buah alpukat, nangka, kelapa muda, dan sagu mutiara. Siram topping dengan puding kelapa. Pastikan semua toping tersiram supaya tidak berubah warna bila disimpan lama 

Selamat mencoba dan menikmati.

Bagikan

Related Stories