Ragam
Yuk Cermati Saham-Saham di IDX Transportasi Pekan Ini, Tumbuh Paling Tinggi pada PDB Indonesia
JAKARTA - Pertumbuhan paling tinggi pada Produk Domestik Bruto (PDB) Indonesia dari sisi lapangan usaha kuartal III-2022 diduduki oleh sektor transportasi dan pergudangan.
Menurut data Badan Pusat Statistik (BPS), sektor transportasi dan pergudangan tumbuh hingga 25,81%. Adapun andil terhadap pertumbuhan ekonomi kuartal III-2022 mencapai 5,01%.
Namun bagaimana prospek sektor transportasi ke depannya?
Baca Juga :
- Kemnaker pada 21 November Bakal Umumkan UMP 2023
- Perkuat Kapabilitas Digitalpreneur dan Percepat Transformasi Digital, Telkomsel Gelar “Sinergi untuk Negeri” 2022
- Lanjutkan Kinerja Positif, PGN Catat Laba bersih Rp 4,54 Triliun Triwulan III 2022
Senior Investment Information Mirae Asset Sekuritas Nafan Aji mengatakan, sektor transportasi menjadi hal yang dicermati pada pekan ini. Hal ini menjadi apresiasi terhadap perekonomian Indonesia.
"Menurut saya sektor transportasi ini termasuk sektor berpengaruh positif dalam menggerakan perekonomian mengingat kita sektor tersebut bergerak karena penunjang mobilitas yang berefek kepada ekonomi Indonesia ke arah yang lebih optimal," ujarnya kepada TrenAsia.
Hal ini juga diapresiasikan kepada indeks IDX Transportasi. Di mana, IDX Transportasi menguat pada penutupan perdagangan Senin, 7 November 2021 pada 1.867,86. Besaran tersebut naik 0,89% dibandingkan penutupan sebelumnya di 1.851,42.
Bila melihat pergerakan dari awal Januari 2022 hingga penutupan kemarin, IDX Transportasi telah naik sekira 13,42% dari 1.646,9.
"Saya masukan IDX transportasi untuk dicermati pekan ini," ujar Nafan.
Melihat data pembukaan pagi ini, berikut pergerakan saham-saham di sektor IDX Transportasi hingga pukul 10.00 WIB:
Hijau
1. AKSI: Naik 0,68%
2. ASSA: Naik 4,04%
3. BIRD: Naik 4,67%
4. NELY: Naik 0,63%
5. SDMU: Naik 1,22%
6. TNCA: Naik 0,5%
7. TRJA: Naik 0,83%
8. WEHA: Naik 0,88%
Merah
1. BPTR: Turun 4,10%
2. ELPI: Turun 0,93%
3. HAIS: Turun 1,67%
4. HATM: Turun 0,99%
5. KJEN: Turun 2,73%
6. SDMR: turun 0,77%
7. TMAS: turun 0,75%
8. TRUK: turun 0,85%
Tulisan ini telah tayang di www.trenasia.com oleh Fakhri Rezy pada 08 Nov 2022