Destinasi & Kuliner
Resep Sambal Daging, Lebih Praktis dan Tanpa Santan
PALEMBANG, WongKito.co - Mengolah daging menjadi masakan khas Nusantara mayoritas menggunakan santan dan dimasak dengan waktu lama, seperti rendang.
Namun, kali ini bikin sambal daging yuk! masaknya lebih praktis dan tanpa santan yang pastinya lebih sehat resep dikutip dari laman instagram @dapur_susmi.
Baca Juga:
- 5 Tips Terbaik Turunkan Berat Badan Ketika Usia 40 Tahun
- Peredaran Narkoba Menjadi Perhatian Serius Presiden Jokowi
- Masindo: Upaya Sadar Risiko Masalah Publik untuk Wujudkan Visi Indonesia Emas 2045
Bahan:
• 600 gram daging sapi, rebus lalu potong2
• 5 lembar daun jeruk
• gula, garam dan kaldu bubuk
• 100 g bawang merah
• 100 g cabai merah besar/bisa cabai keriting
• 50 g cabai rawit (pedasnya sesuai selera)
Cara:
• Rebus daging sampai empuk, jangan lupa beri garam dan jahe geprek. Tiriskan lalu potong-potong
• Rebus cabai kecil, cabai besar dan bawang merah 10 menit, tiriskan
• Uleg/chopper. Kasar aja ya
• Tumis bahan yang sudah di uleg dan daun jeruk hingga harum
• Bumbui dengan garam, gula dan kaldu bubuk
• Masukkan daging, aduk-aduk sambil dikecilkan apinya kira-kira 5 menitan agar tidak mudah basi
• Matikan api, siap sajikan dengan nasi hangat.
Baca Juga:
- Satgas PAKI Blokir 288 Pinjol Ilegal, ini Penjelasannya
- Cabut Izin Usaha PT FEC Shopping Indonesia, ini Penjelasan Satgas PAKI
- Intip Yuk 7 Cara Mengatur Shift Karyawan Pabrik yang Efektif
Selamat mencoba lur, jangan lupa jaga kesehatan ya.(*)