Resep Soto Betawi Susu, Cocok untuk Menu Awal Bulan

Senin, 03 Oktober 2022 09:52 WIB

Penulis:Nila Ertina

Soto Betawi Susu
Soto Betawi Susu (Instagram)

PALEMBANG, WongKito.co - Awal bulan biasanya menjadi ajang bagi bendahara rumah tangga yang biasanya disandang kaum ibu, iya kaum ibu alias perempuan-perempuan tangguh penjuang dapur menyetok kebutuhan pokok untuk sepekan bahkan sebulan.

Bagi perempuan pekerja, tentunya menyetok bahan makanan jadi pilihan karena memang tidak banyak waktu luang untuk bisa ke pasar setiap hati.

Karena itu, stok bahan makanan di lemari pendingin biasanya paling tidak disiapkan sepekan. Awal bulan, persediaan sumber protein hewani biasanya beragam. Entah ya, kalau sudah diakhir bulan alias bulan tua hehehe...

Baca juga:

Mumpung stok sumber protein masih melimpah yuk kita eksekusi resep soto betawi susu dari @dapoer_mabelle

Bahan
1 kg daging sapi (sengkel)
5 lembar daun salam
4 batang sereh
3 ruas lengkuas
5 cm kayu manis
⅛ buah pala, parut
1 kaleng susu evaporasi (405 gr)
1.600 ml air kaldu sapi
Gula, garam, kaldu jamur secukupnya
Minyak untuk menumis

Bumbu halus
7 siumg bawang putih
10 siung bawang merah
2 ruas jahe
1 sdt ketumbar
5 butir kemiri
1 sdt lada putih

Pelengkap
Kentang goreng, tomat, kecap manis, sambal, bawang goreng, emping

Cara
1. Potong-potong daging lalu presto hingga daging empuk
2. Tumis bumbu halus, daun salam, sereh, lengkuas, kayu manis, pala hingga harum
3. Masukkan tumisan bumbu ke daging. Tambahkan air jika dirasa kurang. Beri gula, garam dan kaldu jamur. Masak kembali hingga mendidih
4. Masukkan susu evaporasi, koreksi rasa. Masak hingga mendidih

Ayo lur, segera dieksekusi biar masakan kita semakin beragam dan penikmatnya gak bosan tentunya.(ert)