Selasa, 15 April 2025 19:51 WIB
Penulis:Susilawati
PALEMBANG, WongKito.co - Tingkat penghunian kamar (TPK) hotel bintang dan non bintang Sumatera Selatan bulan Februari 2025 masing-masing sebesar 45,18 dan 20,68 persen.
Sementara TPK hotel bintang dan non bintang Sumatera Selatan bulan Januari 2025 masing-masing sebesar 43,65 dan 20,97 persen, kata Kepala BPS Provinsi Sumatera Selatan, Moh. Wahyu Yulianto pada saat menyampaikan release BPS di Palembang beberapa waktu lalu.
Menurut dia, tingkat penghunian kamar hotel berbintang tersebut mengalami peningkatan sebesar 1.53 poin dibandingkan TPK bulan Januari 2025.
Baca juga:
Sedangkan TPK hotel non bintang untuk bulan Januari 2025 tercatat sebesar 20,97 persen. Terjadi penurunan TPK di bulan Februari 2025 menjadi sebesar 20,68 persen.
TPK hotel bintang bulan Januari 2025 tertinggi terjadi pada hotel bintang 5 yaitu sebesar 51,78 persen dan terendah pada hotel bintang 1 yaitu sebesar 37,10 persen.
Sementara pada bulan Februari 2025 TPK hotel bintang tertinggi pada hotel bintang 5 yaitu sebesar 67,04 persen dan terendah pada hotel bintang 2 yaitu sebesar 32,07 persen.
Rata-rata lama menginap tamu (RLMT) pada hotel bintang lebih tinggi dibandingkan hotel non bintang. RLMT di hotel bintang sebesar 1,24 malam pada bulan Januari 2025 mengalami peningkatan menjadi 1,34 malam pada bulan Februari 2025.
Sedangkan RLMT di hotel non bintang pada Januari 2025 dan Februari 2025 tidak mengalami perubahan yaitu sebesar 1,14 malam, katanya.