Yuk Buat Lapis India

Rabu, 24 Juli 2024 18:45 WIB

Penulis:Susilawati

Lapis
Lapis India (Istimewa )

PALEMBANG, WongKito.co, - Lapis yang satu ini membuatnya menggunakan santan kelapa dan tepung hunkwee yakni lapis India.

Yuk buat lapis India yang enak seperti dikutip dari akun @happy baking/cooking, Rabu (24/7).

Bahan :

• 600 ml santan kanil ( saya 450 santan kental murni + 200 ml air , direbus hingga mendidih, total akhir menjadi 600 ml )

• 300 grm gula merah ,masak dengan 600 ml santan encer/boleh air matang, saring

• 200 grm tepung hunkwee • 1/2 kaleng susu kental manis ( saya 200 gram )

• 8 butir telur utuh

• 1 sdt bungkus vanili bubuk • 1/2 sdt garam

cara membuat:

• kocok lepas telur,masukan santan kanil/kental whisk sampai rata,tambahkan tepung hunkwe,vanili bubuk,garam, susu kental manis, air gula merah whisk sampai rata ,saring

• panaskan kukusan api besar, masukan loyang kedalam kukusan jangan lupa oles loyang dengan minyak alasi kertas minyak /plastik (pakai uk 20x20x7 cm)

• tuang 100ml adonan keloyang, kukus 5 menit begitu selanjutnya sampai adonan habis (tiap menuang adonan aduk dulu) setelah selesai kukus kembali 15 menit biar tanak lapisnya. dinginkan simpan dalam kulkas, potong sesuai selera. Selamat mencoba.