KabarKito
Ayo Datang ke Festival Viral Food di Transmart Palembang, Cicipi Es Kuwut Bali dan Beli Kopi Pagaralam
PALEMBANG, WongKito.co - Transmart Palembang kini menyelenggarakan Festival Viral Food yang menjadi wadah pelaku Usaha Mikro Kecil Menengah (UMKM) menawarkan beragam produk kuliner.
Salah satunya gerai Es Kuwut Bali, Sandy, penjaga stan menjelaskan menyajikan berbagai varian rasa, seperti original, mangga dan markisa.
"Harga sangat terjangkau mulai Rp15.000 per gelas,' kata dia, Senin (26/8/2024).
Baca Juga:
- Hadirkan Pengalaman Berkomunikasi Mudah dan Hemat, Telkomsel Luncurkan #SurpriseDeal Nelpon
- Transaksi Belanja Capai Rp60 Juta, Sebanyak 1.400 Item Produk Diborong Pengunjung Pertamina SMEXPO Palembang 2024
- Pembangunan Ekosistem Ekonomi dan Keuangan Digital di Sumsel Terus Berlanjut, DKG ke-5 Tahun 2024
Ia bercerita selama festival ini, ratusan gelas terjual.
Pengemar es Kuwut Bali cukup banyak, ujar dia.
Selain berjualan di Festival Viral Food iya menuturkan juga membuka gerai di Palembang Icon dqn Opi Mall.
Penjualan es cukup laris, tambah dia.
Baca Juga;
- Naik Alokasi Anggaran Pendidikan 2025: jadi Rp 722,6 Triliun, Buat Apa Aja?
- DR Yayan: Perkuat Posisi Indonesia di Kancah Global
- Dorong Diplomasi Halal, FISIP UIN Raden Fatah Kerja Sama dengan Kemenlu RI
Sementara itu, festival ini juga menampilkan Kopi C-97 Robusta dari Pagaralam Alen, penjaga stan mengatakan selama pameran menjual dua ukuran kemasan yaitu 100 gram seharga Rp17.000 dan 200 gram seharga Rp32.000.
Bagi yang belum sempat datang ke festival bisa memesan melalui WhatsApp ke nomor 082178050700.
"Stok kami selalu tersedia dan siap dikirim ke pembeli secara online" kata dia. (Mlk)